Detail Karya Ilmiah

  • PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS VIRTUAL REALITY PADA MATERI SISTEM GERAK MANUSIA UNTUK SISWA SMP KELAS VIII
    Penulis : Arief Fatur Roqi Nur Satiantoro
    Dosen Pembimbing I : Wanda Ramansyah, S.Pd., M.Pd.
    Dosen Pembimbing II :Prita Dellia, S.Kom., M.Kom.
    Abstraksi

    Sistem gerak manusia adalah materi mata pelajaran biologi yang diajarkan di kelas VIII SMP. Materi ini membahas tentang tulang, sendi, otot dan cara menjaga kesehatan sistem gerak manusia. Materi yang diajarkan adalah benda tidak kasat mata yang terletak didalam tubuh. Hal ini membuat siswa kurang bisa memahaminya secara menyeluruh, terlebih media yang digunakan masih berupa media konvensional yang membuat siswa mudah bosan dan kurang termotivasi dalam belajar. Media pembelajaran yang menggunakan teknologi tentu dapat mengatasi kelemahan media konvensional. Salah satu teknologi yang dapat digunakan dalam media pembelajaran yaitu teknologi virtual reality. Virtual reality adalah sebuah teknologi yang mampu membawa pengguna masuk kedalam dunia virtual dan dapat berinteraksi secara langsung. Penelitian ini bertujuan mengembangkan media pembelajaran berbasis virtual reality pada materi sistem gerak manusia untuk siswa SMP kelas VIII. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan atau Research and Development (R&D) dengan menggunakan model ADDIE. Produk media pembelajaran sudah diujicobakan ke ahli materi, ahli media, guru mata pelajaran, dan uji coba fungsionalitas media. Pengujian dilakukan untuk mengetahui tingkat efektivitas, efisiensi, dan daya tarik. Hasil pengujian produk ke ahli materi mendapatkan nilai 95% (“sangat tinggi”), ahli media mendapatkan nilai 97% (“sangat tinggi”), dan uji coba guru mendapatkan nilai 84% (“tinggi”). Serangkaian pengujian yang dilakukan peneliti menunjukan bahwa media pembelajaran sistem gerak manusia berbasis teknologi virtual reality layak dan valid digunakan sebagai media dalam pembelajaran.

    Abstraction

    The human motion system is a subject of biology taught in class VIII of junior high school. This material discusses the bones, joints, muscles and how to maintain the health of the human motion system. The material taught is invisible objects located in the body. This makes students less able to understand it thoroughly, especially the media used are still in the form of conventional media which makes students easily bored and less motivated in learning. Learning media that use technology certainly can overcome the weaknesses of conventional media. One technology that can be used in learning media is virtual reality technology. Virtual reality is a technology that is able to bring users into the virtual world and can interact directly. This study aims to develop learning media based on virtual reality on the material of the human motion system for VIII grade junior high school students. This research is a research and development (R&D) study using the ADDIE model. Learning media products have been tested on material experts, media experts, subject teachers, and media functionality testing. Testing is done to determine the level of effectiveness, efficiency, and attractiveness. The results of product testing to material experts get a value of 95% ("very high"), media experts score 97% ("very high"), and teacher trials score 84% ("high"). A series of tests conducted by researchers showed that the learning media of human motion systems based on virtual reality technology is feasible and valid to be used as a medium in learning.

Detail Jurnal