Detail Karya Ilmiah
-
ANALISIS KESALAHAN SISWA DALAM MENYELESAIKAN SOAL PADA MATERI VLAN MENGGUNAKAN CISCO PACKET TRACER BERDASARKAN GAYA BELAJAR V-A-K DI SMK NEGERI 2 BANGKALANPenulis : Triana Nosinta DewiDosen Pembimbing I : Medika Risnasari, S.ST.,M.TDosen Pembimbing II :Etistika Yuni Wijaya,S.Pd.,M.PdAbstraksi
Kesalahan siswa dalam menyelesaikan soal pada materi VLAN menggunakan Cisco Packet Tracer disebabkan oleh beberapa faktor, permasalahan ini salah satunya adalah gaya belajar masing-masing siswa yang berbeda. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kesalahan siswa dalam meyelesaikan soal pada materi VLAN menggunakan Cisco Packet Tracer berdasarkan masing-masing gaya belajarnya yaitu gaya belajar visual, auditorial, dan kinesetik. Penelitian ini menggunakan penelitian deskriptif kualitatif dengan subjek penelitian siswa kelas XII TKJ I SMK Negeri 2 Bangkalan. Memilih tiga siswa yang terdiri dari satu siswa dengan gaya belajar visual, satu siswa dengan gaya belajar auditorial, satu siswa dengan gaya belajar kinestetik. Teknik pengumpulan data yang dilakukan adalah angket gaya belajar dan tes diagnostik menganalisis kesalahan siswa dalam menyelesaikan soal berdasarkan gaya belajarnya. Teknis analisis data dilakukan dengan reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan, pada penelitian ini menggunakan triangulasi sumber. Hasil penelitian yaitu kesalahan yang dilakukan siswa dengan gaya belajar visual yaitu kesalahan dalam menuliskan langkah-langkah konfigurasi VLAN menggunakan Cisco Packet Tracer dengan benar karena tidak menuliskan konfigurasi VLAN menggunakan Cisco Packet Tracer secara lengkap. Kesalahan yang dilakukan siswa dengan gaya belajar auditorial yaitu kesalahan dalam memahami soal sehingga menuliskan jawaban yang tidak sesuai dengan permintaan soal. Kesalahan yang dilakukan siswa dengan gaya belajar kinestetik yaitu kesalahan dalam menuliskan langkah-langkah konfigurasi VLAN menggunakan Cisco Packet Tracer sehingga menuliskan hasil akhir yang kurang tepat. Kata Kunci : Kesalahan, Analisis kesalahan, Gaya Belajar VAK, VLAN.
AbstractionStudent errors in solving problems in VLAN material using Cisco Packet Tracer are caused by several factors, one of which is the different learning styles of each student. This study aims to determine students' mistakes in solving problems on VLAN material using Cisco Packet Tracer based on each learning style, namely visual, auditory, and kinesetic learning styles. This study uses a qualitative descriptive study with research subjects in class XII TKJ I SMK Negeri 2 Bangkalan. Select three students consisting of one student with a visual learning style, one student with an auditory learning style, one student with a kinesthetic learning style. Data collection techniques used were learning style questionnaires and diagnostic tests analyzing student errors in solving problems based on learning styles. Technical analysis of data is done by data reduction, data presentation and drawing conclusions, in this study using triangulation of sources. The results of the study are errors made by students with visual learning styles, namely errors in writing the steps of the VLAN configuration using the Cisco Packet Tracer correctly because it does not write the VLAN configuration using the complete Cisco Packet Tracer. Mistakes made by students with auditory learning style are mistakes in understanding the problem so that writing answers that are not in accordance with the question request. Mistakes made by students with kinesthetic learning styles are errors in writing the steps of the VLAN configuration using Cisco Packet Tracer so that writing the final result is less precise. Keywords: Error, Error analysis, VAK learning style, VLAN.