Detail Karya Ilmiah
-
Pengalaman Komunikasi Keluarga Beda Agama (Studi Deskriptif Kualitatif Pada Keluarga Beda Agama di Ngoro Jombang)Penulis : Daniel Eko PrasetyoDosen Pembimbing I : Dr. Bani Eka Dartiningsih, S.Sos, M.SiDosen Pembimbing II :Abstraksi
ABSTRAK Daniel Eko Prasetyo, NIM. 160531100065. Program Studi Ilmu Komunikasi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Budaya Universitas Trunojoyo Madura. Pengalaman Komunikasi Keluarga Beda Agama (Studi Deskriptif Kualitatif Pada Keluarga Beda Agama di Ngoro Jombang) Dibawah bimbingan dari Dr. Bani Eka Dartiningsih, S.Sos., M.Si. Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui apa motif dari pasangan suami istri melakukan pernikahan beda agama serta untuk mengetahui pengalaman komunikasi yang terjadi pada keluarga beda agama. Subjek dari penelitian ini adalah pasangan suami istri yang membina keluarga beda agama. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Menggunakan 5 pasangan suami istri beda agama, 2 anak dari pasangan suami istri beda agama, dan tokoh agama Islam dan Kristen. Metode pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Objek penelitian ini adalah pengalaman komunikasi yang terjadi pada keluarga beda agama. Teknik analisis data menggunakan reduksi data, penyajian data dan kesimpulan. Menggunakan keabsahan data dengan triangulasi sumber. Dengan menggunakan metode penelitian kualitatif, dapat memberikan gambaran mengenai pengalaman komunikasi pada keluarga beda agama. Hasil penelitian menunjukkan bahwa motif dari pernikahan beda agama antara lain motif cinta, motif mempertahankan prinsip, dan motif perjodohan. Untuk pengalaman komunikasi terdapat berbagai peristiwa dalam keluarga beda agama antara lain pengalaman komunikasi ketika pernikahan, pengalaman komunikasi menjalankan ibadah, pengalaman komunikasi ketika hari raya, pengalaman komunikasi dalam menentukan agama anak, pengalaman komunikasi dengan keluarga pasangan, serta pengalaman komunikasi dalam mengatasi konflik. Kata Kunci : Motif, Pengalaman Komunikasi, Keluarga Beda Agama
AbstractionABSTRACT Daniel Eko Prasetyo, NIM. 160531100065. Communication Studies Program, Faculty of Social and Cultural Sciences, Trunojoyo University, Madura. The Experience of Communication Between Families with Different Religions (Qualitative Descriptive Study of Familly of Different Religions in Ngoro Jombang). Under the guidance dari Dr. Bani Eka Dartiningsih, S.Sos., M.Si. The purpose of this study is to discover the motives of married couple who are holding different religion belief and the communication experiences of the family which practice different belief. The subject of this study is couple who have different religion. This study uses qualitative descriptive method. Using 5 couples, 2 childre of different religion married couple, moslem and christian figures. The data collecting method used is observation, interview, and documentation. The object of the study is communication experience hapenned in the family which have different religion. Analysis technique used are data reduction, data serving and conclusion. Using data validity with soure triangulation. By using qualitative research method the explanation about communication experience in family which practice different religion. The result shows that motive of different religion mariage are: love motive, sustaining principe, and arranged marriage. There are several events in communication experience of the families who practise different religion : communication experience at the moment of wedding, communication experience, communication experience in practicing religion activity, communication experience on feasts. communication experience in deciding their kid’s religion, communication experience to couple’s family and communication experience in facing conflict. Keywords : Motives, Experince Communication, Family with Different Religion