Detail Karya Ilmiah

  • Kinerja Pemasaran Berdasarkan Orientasi Pasar dan Orientasi Kewirausahaan Melalui Inovasi Produk Pada UMKM Manufaktur di Kabupaten Bangkalan
    Penulis : Rizky Wahyudha Rosiawan, S.E
    Dosen Pembimbing I : Dr. Mohammad Arief, S.E., M.M
    Dosen Pembimbing II :Dr. A. Yahya Surya Winata, S.E., M.Si.
    Abstraksi

    Abstrak Penelitian ini menganalisa tentang kinerja pemasaran berdasarkan orientasi pasar melalui inovasi produk pada UMKM manufaktur di Kabupaten Bangkalan dengan teknik pengambilan sampel melalui rumus slovin dan didapat jumlah sampel penelitian sebesar 150 responden. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah Partial Least Square (PLS) dengan menggunakan software Warp Pls 5.0. Berdasarkan hasil analisis Partial Least Square (PLS) dengan menggunakan software Warp Pls 5.0 menunjukkan bahwa orientasi pasar berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap inovasi produk pada UMKM manufaktur di Kabupaten Bangkalan. Orientasi kewirausahaan memiliki pengaruh yang negatif dan tidak signifikan terhadap Inovasi produk pada UMKM manufaktur di Kabupaten Bangkalan. orientasi pasar secara langsung memiliki pengaruh yang positif dan signifikan terhadap kinerja pemasaran pada UMKM manufaktur di kabupaten Bangkalan. Orientasi kewirausahaan secara langsung berpengaruh negatif dan signifikan terhadap kinerja pemasaran pada UMKM manufaktur di Kabupaten Bangkalan. Inovasi produk memiliki pengaruh yang positif dan signifikan terhadap kinerja pemasran pada UMKM manufaktur di kabupaten Bangkalan. Inovasi produk dapat memediasi hubungan antara orientasi pasar dan orientasi kewirausahaan terhadap kinerja pemasaran pada UMKM manufaktur di kabupaten Bangkalan. Kata kunci : orientasi pasar, orientasi kewirausahaan, inovasi produk, kinerja pemasaran

    Abstraction

    ABSTRACT This study analyzes the marketing performance based on market orientation through product innovation in manufacturing UMKM in Bangkalan Regency with the sampling technique through Slovin formula and the number of research samples was 150 respondents. The analytical method used in this study is Partial Least Square (PLS) using Warp Pls 5.0 software. Based on the results of Partial Least Square (PLS) analysis using Warp Pls 5.0 software shows that market orientation has a positive and significant effect on product innovation in manufacturing UMKM in Bangkalan Regency. Entrepreneurial orientation has a negative and insignificant influence on product innovation in manufacturing UMKM in Bangkalan Regency. Direct market orientation has a positive and significant influence on marketing performance in manufacturing UMKM in Bangkalan district. Entrepreneurial orientation directly has a negative and significant effect on marketing performance in manufacturing UMKM in Bangkalan district. Product innovations have a positive and significant influence on the performance of suppliers in manufacturing UMKM in Bangkalan district. Product innovation can mediate the relationship between market orientation and entrepreneurial orientation towards marketing performance in manufacturing UMKM in Bangkalan district. Password: market orientation,enterpreneurial orientation, product inovation, marketing performance

Detail Jurnal