Detail Karya Ilmiah

  • PENGARUH MOTIVASI DAN KEMAMPUAN TERHADAP KINERJA ANGGOTA KELOMPOK SADAR WISATA PULAU GILIYANG KABUPATEN SUMENEP
    Penulis : ERWIN YULI HANDAYANI S.E
    Dosen Pembimbing I : Dr. RM Mochammad Wispandono, SE.MS
    Dosen Pembimbing II :Dr.H. Muh. Syarif, Drs. Ec.,M.Si.
    Abstraksi

    Motivasi seharusnya diberikan dari semua pemangku wisata baik dari Pemerintah Kota maupun Pemerintah Desa, untuk meningkatkan kinerja. Tidak adanya upaya motivasi dari pemerintah kota menyebabkan kinerja belum maksimal, namun melalui pemerintah desa yaitu kepala desa sebagai ketua dari kelompok sadar wisata sudah memberikan motivasi. Diharapkan dengan motivasi, kinerja anggota kelompok sadar wisata dapat menggagas ide-ide kreatifitas yang dapat membantu proses pengembangan sarana prasarana di kawasan wisata. Motivasi sangatlah penting dalam menjalakan pengembangan karena akan berpengaruh terhadap kinerja. Kemampuan Kerja Kelompok Sadar Wisata sampai saat ini belum sepenuhnya mengatasi permasalahan yang ada. Kurangnya pelatihan dan pengalaman di setiap kewajiban sebagai pengurus dan anggota membuat tugas dan wewenangnyapun belum maksimal. Perlu adanya kesadaran pada diri setiap anggota dan perlu banyak pelatihan sebagai ilmu dan wawasan sehingga kedepan dapat mengeluarkan kemampuan yang telah didapat selama pelatihan. Kinerja Anggota Kelompok Sadar Wisata harus memiliki peran dalam pembangunan lingkungan wisata. Kinerja yang maksimal dan mempunyai tanggung jawab serta displin kerja maka lingkungan wisata yang baik akan terwujut. Kinerja sangat berdampak jika dalam melakukan program salah arah dan tidak bisa dipertanggung jawabkan. Kinerja yang maksimal tentunya memiliki pelatihan dan pengalaman di setiap bidang yang ditekuni. Penelitian ini dilakukan untuk menguji Pengaruh Motivasi dan Kemampuan Terhadap Kinerja Anggota Kelompok Sadar Wisata Pulau Giliyang Kabuaten Sumenep, Sampel yang digunakan dalam penelitian ini berjumlah 30 responden. Adapun metode pengambilan sampel dengan menggunakan sampling jenuh. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis kuantitatif dengan menggunakan uji validitas dan realibilitas, regresi linear berganda, uji asumsi klasik, uji T (parsial). Hasil pengujian hipotesis secara parsial, menunjukkan variabel motivasi berpengaruh negatif terhadap kinerja anggota kelompok sadar wisata. Berdasarkan penjabaran tersebut dapat disimpulkan bahwa hipotesis pertama ditetapkan pada penelitian yang menyatakan bahwa variabel motivasi kerja berpengaruh negatif terhadap kinerja anggota kelompok sadar wisata Pulau Giliyang Kabupaten Sumenep terbukti kebenarannya. Sedangkan variabel kemampuan kerja tidak berpengaruh terhadap kinerja anggota kelompo sadar wisata. Berdasarkan penjabaran tersebut maka hipotesis kedua terbukti kebenarannya. Berdasarkan Uji T diatas maka tidak ada Uji Simultan dikarenakan kedua variabel tesebut tidak signifikan dan diantara dua variabel hanya memiliki pengaruh negatif. Tidak ada uji simultan ketika variabel yang ada tidak signifikan. Kata Kunci: Motivasi, Kemampuan, dan Kinerja Anggota Kelompok Sadar Wisata

    Abstraction

    Motivation should be given by all tourism stakeholders both from the City Government and the Village Government, to improve performance. The absence of motivational efforts from the city government led to a lack of performance, but through the village government, the village head as the chairman of the tourism awareness group had provided motivation. It is hoped that with motivation, the performance of members of the tourism conscious group can initiate creative ideas that can help the process of developing infrastructure in the tourist area. Motivation is very important in developing development because it will affect performance. The Ability of the Tourism Awareness Group to date has not fully overcome the existing problems. Lack of training and experience in every obligation as a board and members makes their duties and authority not maximal. There needs to be awareness of each member and need a lot of training as knowledge and insight so that in the future they can issue the skills that have been gained during the training. The Performance of Tourism Awareness Group Members must have a role in the development of the tourism environment. Maximum performance and has the responsibility and discipline of work so that a good tourism environment will be followed. Performance greatly impacts if the program is misdirected and cannot be accounted for. Maximum performance, of course, has training and experience in every field that is pursued. This study was conducted to examine the Effect of Motivation and Ability on the Performance of Giliyang Kabuaten Island Tourism Awareness Members, Sumenep, The sample used in this study amounted to 30 respondents. The sampling method uses saturated sampling. Data analysis method used is quantitative analysis using validity and reliability tests, multiple linear regression, classical assumption test, T (partial) test. The results of testing the hypothesis partially shows that the motivation variable has a negative effect on the performance of members of the tourism conscious group. Based on the explanation, it can be concluded that the first hypothesis is determined in a study which states that the work motivation variable has a negative effect on the performance of Giliyang Island tourism group members in Sumenep Regency, proven to be true. While the work ability variable does not affect the performance of tour-aware group members. Based on the explanation, the second hypothesis is proven to be true. Based on the T Test above, there is no Simultaneous Test because the two variables are not significant and between the two variables only have a negative effect. There is no simultaneous test when the variable is not significant. Keywords: Motivation, Ability, and Performance of Travel Awareness Group Members

Detail Jurnal