Detail Karya Ilmiah

  • Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Pasar Modal
    Penulis : NINDA VANI LESTARI
    Dosen Pembimbing I : Ris Yuwono Yudo Nugroho,S.E.,M.si
    Dosen Pembimbing II :
    Abstraksi

    Tujuan penelitian ini adalah untuk meneliti apa pengaruhnya terhadap pergerakan IHSG. Metode pendekatan yang dipakai dalam penelitian adalah pendekatan kuantitatif. Variabel dalam penelitian diolah menggunakan teknik analisis Vector Auto Regression (VAR). Berdasarkan uji IRF maka seluruh faktor memiliki pengaruh terhadap IHSG. Sedangkan hasil uji variance decomposition menunjukkan bahwa kontribusi paling dominan ditunjukkan oleh IHSG sendiri. Saran-saran yang dapat diberikan berdasarkan hasil penelitian adalah sebagai berikut: (1) Lembaga moneter/Bank Indonesia sebaiknya lebih memperhatikan faktor ekonomi serta mempertimbangkan faktor non ekonomi agar dapat mengendalikan pergerakan IHSG ke arah yang lebih baik. (2) Pelaku pasar modal sebaiknya memperhatikan informasi-informasi mengengai faktor ekonomi dan faktor non ekonomi yang dapat dikombinasikan untuk dimanfaatkan dalam memprediksi IHSG sehingga dapat mengambil keputusan yang tepat sehubungan dengan investasinya. kata kunci : pasar modal, VAR, IRF, variance decomposition

    Abstraction

    The purpose of this study is to examine what effect it has on the CSPI movement. The method of approach used in research is a quantitative approach. Variables in the study were processed using the Vector Auto Regression (VAR) analysis technique. Based on the IRF test, all factors have an influence on the CSPI. While the results of the variance decomposition test showed that the most dominant contribution was shown by the CSPI itself. Suggestions that can be given based on the results of the study are as follows: (1) Monetary institutions / Bank Indonesia should pay more attention to economic factors and consider non-economic factors in order to be able to control the movement of the JCI in a better direction. (2) Capital market players should pay attention to information regarding economic factors and non-economic factors that can be combined to be used in predicting JCI so that they can make the right decision regarding their investments. keywords: capital market, VAR, IRF, variance decomposition

Detail Jurnal