Detail Karya Ilmiah

  • Analisis Kinerja Keuangan PT Mayora Indah Tbk Periode 2010-2016
    Penulis : HOLISAH
    Dosen Pembimbing I : Purnamawati.S.E.,M.Si
    Dosen Pembimbing II :
    Abstraksi

    ABSTRAK Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat kinerja keuangan PT Mayora Indah Tbk sebelum dan sesudah launching produk baru pada periode 2010-2016 mengunakan rasio keuangan dan EVA. Penelitian ini termasuk dalam jenis penelitian deskriptif dengan menggunakan pendekatan kuantitatif. Adapun objek yang digunakan dalam peneltian ini berupa laporan keuangan PT Mayora Indah Tbk yang berupa neraca, laporan laba rugi, dan laporan perubahan modal. Teknik analisis rasio yang digunakan yaitu rasio profitabilitas, rasio likuiditas, rasio solvabilitas, rasio aktivitas dan economic value added (EVA). Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan dapat disimpulkan bahwa berdasarkan hasil perhitungan kinerja keuangan dengan menggunakan analisis rasio memberikan hasil yang fluktuatif dari tahun 2010-2016, adanya penambahan produk baru tidak menjamin bahwa nilai rasionya akan selalu bagus. Kondisi keuangan berdasarkan metode EVA memberikan hasil bahwa penambahan produk baru tidak selalu menjamin adanya nilai tambah ekonomis bagi PT Mayora Indah Tbk pada periode 2010-2016. Hal ini ditunjukkan dengan nilai EVA yang negatif selama 4 tahun dan EVA positif selama 3 tahun. Kata kunci : analisis kinerja keuangan, rasio keuangan, laporan keuangan dan analsis deskriptif.

    Abstraction

    ABSTRACT The purpose of this study was to determine the level of financial performance of PT Mayora Indah Tbk before and after launching new products in the period 2010-2016 using financial ratios and EVA. This research is included in the type of descriptive research using a quantitative approach. The object used in this research is PT Mayora Indah Tbk's financial statements in the form of balance sheet, income statement, and capital change report. Ratio analysis techniques used are profitability ratios, liquidity ratios, solvency ratios, activity ratios and economic value added (EVA). Based on the results of research conducted it can be concluded that based on the results of the calculation of financial performance using ratio analysis gives fluctuating results from 2010-2016, the addition of new products does not guarantee that the ratio will always be good. Financial conditions based on the EVA method give the result that the addition of new products does not always guarantee the existence of economic added value for PT Mayora Indah Tbk in the period 2010-2016. This is indicated by the negative EVA value for 4 years and positive EVA for 3 years. Keywords: financial performance analysis, financial ratios, financial statements and descriptive analysis.

Detail Jurnal