Detail Karya Ilmiah

  • ANALISIS VALUE CHAIN GOVERNANCE SALURAN DISTRIBUSI PETANI TAMBAK UDANG VANNAMEI DI DESA MRANDUNG KECAMATAN KLAMPIS BANGAKLAN
    Penulis : SILVIA
    Dosen Pembimbing I : YUDHI PRASETYA MADA,S.E,.M.M
    Dosen Pembimbing II :
    Abstraksi

    Masyarakat mrandung sudah banyak terjun ke dunia usaha tambak udang, jenis udang yang dipilih yaitu udang vannamei (Litopenaeus vannamei), tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui analisis tata kelola rantai nilai saluran distribusi di Desa Mrandung, metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode penelitian kualitatif deskriptif, kesimpulan dari penelitian ini adalah masyarakat asli mrandung kurang pengetahuan dalam tata kelola dan rantai nilai saluran distribusi udang vannamei sehingga banyak petani tambak yang rugi karena gagalnya panen udang. Namun di lain sisi ada sebuah perusahaan yaitu PT. TBAI (Tanjung Bumi Akuakultur Indonesia) yang bergerak dalam budidaya tambak udang vannamei, perusahaan tersebut sudah menggunakan tata kelola perusahaan yang baik dan rantai nilai saluran distribusi yang cukup maksimal untuk nilai perusahaan. Hasil penelitian ini menunjukkan tata kelola pada perusahaan tambak udang vannamei sangat baik, rantai nilai saluran distribusi yang digunakan sudah terkelola dengan baik menggunakan tiga saluran distribusi yang luas, sedangkan tata kelola rantai saluran distribusi tambak udang vannamei I menggunakan dua saluran distribusi sederhana dan tambak udang vannamei II menggunakan satu rantai saluran distribusi. Kata Kunci : Analisis rantai nilai, Tata kelola, Rantai nilai, Saluran distribusi, Udang vannamei Mrandung

    Abstraction

    The community of mrandung has plunged into the world of shrimp pond business, the type of shrimp chosen is vannamei shrimp ( Litopenaeus vannamei ), the purpose of this study is to find out the analysis of the distribution channel governance chain value in Mrandung Village, the method used in this study is a qualitative research method Descriptive, the conclusion of this study is that indigenous people lack knowledge in governance and the value chain of the vannamei shrimp distribution channel so that many farmer farmers suffer losses due to the failure of shrimp harvests. But on the other hand there is a company namely PT. TBAI (Tanjung Bumi Indonesian Aquaculture)engaged in vannamei shrimp farming, the company is already using good corporate governance and the distribution channel value chain is quite maximum for the company's value. The results of this study indicate governance on company farms vannamei shrimp was very good, the value chain of distribution channels used are already managed by either using three channels wide distribution, while the governance chain of distribution channels shrimp vannamei I use two distribution channels simple and shrimp vannamei II uses a distribution channel chain. Keywords : Analysis value chains, Governance, Value Chain, Distribution channels, Vannamei shrimp Mrandung.

Detail Jurnal