Detail Karya Ilmiah

  • Abstraksi

    Penelitian ini membahas permasalahan gaya kepemimpinan demokratis dan pengembangan karier yang diterapkan dalam perusahaan guna menekan tingkat keinginan berpindah dengan menggunakan kepuasan kerja sehingga karyawan memilih untuk tetap bekerja. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh negatif dan signifikan variabel gaya kepemimpinan demokratis dan pengembangan karier terhadap variabel keinginan berpindah dengan kepuasan kerja sebagai variabel moderating yang dilakukan secara parsial. Penelitian ini dilakukan pada karyawan Divisi Kapal Niaga PT. PAL Indonesia (Persero). Jenis penelitian ini adalah asosiatif kausal dengan menggunakan metode kuantitatif. Teknik pengambilan sampel menggunakan Proportione Stratified Random Sampling. Analisis data menggunakan Uji Regresi Linier Berganda dan Pengujian Hipotesis. Hasil dari penelitian secara parsial menunjukkan bahwa variabel gaya kepemimpinan demokratis memiliki pengaruh negatif dan signifikan terhadap keinginan berpindah sebesar -0,629, variabel pengembangan karier memiliki pengaruh negatif dan signifikan terhadap keinginan berpindah dengan nilai sebesar -0,486. Sedangkan, hasil penelitian secara parsial dengan menggunakan variabel moderasi diperoleh hasil bahwa kepuasan kerja mampu memperkuat pengaruh gaya kepemimpinan demokratis terhadap keinginan berpindah sebesar -0,007 dan variabel kepuasan kerja mampu memperkuat pengaruh pengembangan karier terhadap keinginan berpindah sebesar -0,005. Dalam hal ini, dapat disimpulkan bahwa kepuasan kerja mampu memperkuat hubungan langsung variabel gaya kepemimpinan demokratis dan pengembangan karier terhadap variabel keinginan berpindah. Kata Kunci: Gaya Kepemimpinan Demokratis, Pengembangan Karier, Kepuasan Kerja, Keinginan Berpindah, Karyawan

    Abstraction

    This research discusses the problems of democratic leadership style and career development implemented in the company in order to reduce the rate of turnover intentions using job satisfaction so that employees choose to keep working. This study aimed to determine the effect of a negative and significant variables democratic leadership style and career development against the wishes of variables move with job satisfaction as a moderating variable that is done partially. This research was conducted at the Ship Division employees Niaga. PAL Indonesia (Persero). Types of research This is associative causal using quantitative. The sampling technique used Proportione Stratified Random Sampling. Analysis of data using multiple quantitative. Analysis of data using multiple linear regression test and Hypothesis Testing. Results from the study show that the variable partial democratic leadership style has a negative and significant impact on turnover intentions by -0,629, career development variables have a significant negative effect on turnover intentions and with a value of -0.486. Meanwhile, the results of research partially using moderating variables obtained that job satisfaction is able to strengthen democratic leadership style influence on turnover intentions of -0.007 and job satisfaction variables capable of amplifying effect on the desire to move the career development of -0.005. In this case, it can be concluded that job satisfaction is able to strengthen the direct relationship variables democratic leadership style and career development the turnover intentions variable. Keywords: Democratic Leadership Style, Career Development, Job Satisfaction, Turnover intentions, Employe

Detail Jurnal