Detail Karya Ilmiah

  • Abstraksi

    Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) Bagaimana pengaruh kualitas layanan dan WOM (Word Of Mouth) secara simultan terhadap keputusan menggunakan produk wadiah. (2) Bagaimana pengaruh kualitas layanan terhadap keputusan menggunakan produk wadiah. (3) Bagaimana pengaruh WOM (Word Of Mouth) terhadap keputusan menggunakan tabungan wadiah. Penelitian ini termasuk dalam jenis penelitian survei yaitu penelitian yang informasinya dikumpulkan dari responden dengan menggunakan kuisioner. Populasi penelitian ini adalah seluruh nasabah di BPRS Bakti Artha Sejahtera Sampang Kantor Kas Banyuates yang menggunakan tabungan wadiah. Teknik pengambilan sampel menggunakan Probability Sampling atau Random Sampling dengan jumlah responden sebanyak 85 nasabah. Model penelitian menggunakan kuisioner yang merupakan pengumpulan data melalui daftar pertanyaan yang disiapkan untuk masing-masing responden, diukur dengan menggunakan skala likert yakni dengan pertanyaan yang memiliki point 1 hingga 5. Metode analisis yang digunakan dalam uji instrumen data yakni Uji Validitas, Uji Reliabilitas, sedangkan pada uji asumsi klasik yakni Uji Normalitas, Uji Multikolinearitas, Uji Heterokedastisitas, dan menggunakan uji hipotesis Koefisien Determinasi (R2), Uji Regresi Linier Berganda, Uji t, dan Uji f. Hasil penelitian yakni Variabel Kualitas Layanan (X1) berpengaruh signifikansi terhadap Variabel Keputusan (Y) dengan nilai 16,1%, sedangkan pada variabel WOM (Word Of Mouth) (X2) memiliki pengaruh yang signifikansi terhadap variabel keputusan (Y) dengan nilai sebesar 14,1%. Kata kunci: Kualitas Layanan, Promosi, WOM (Word Of Mouth), Keputusan.

    Abstraction

    This study aims to know : (1) how the influence of service quality and WOM (Word Of Mouth) simultaneously on the decision to use Wadiah products. (2) how does the quality of service affect the decision to use Wadiah products. (3) how the WOM (Word Of Mouth) influence of decision to use Wadiah savings. This research belongs to the type of survey research. this research is collected information from respondents using questionnaires. The population of this research is all customers in BPRS Bakti Artha Sejahtera Sampang Kas Banyuates Office who use Wadiah savings. The sampling technique uses Probability Sampling or Random Sampling with 85 respondents. The research model uses a questionnaire which is data collection with a list of prepared questions for each respondent, measured using a Likert scale, with the questions that have points 1untill 5. The analytical method used in the test instrument data are the Validity Test, Reliability Test, while the classic assumption test is Normality Test, Multicollinearity Test, Heteroscedasticity Test, and using the hypothesis test Coefficient of Determination (R2), Multiple Linear Regression Test, t-Test, and Test f. The results of the study are Service Quality Variables (X1) has a significant influence on Decision Variables (Y) with value 16,1%, whereas in the WOM (Word Of Mouth) variable (X2) has a significant effect on the outcome variable (Y) with a value of 14,1%. Keywords: Service Quality, Promotion, WOM (Word Of Mouth), Decision.

Detail Jurnal