Detail Karya Ilmiah
-
ANALISIS PENERAPAN PEMBIASAAN SHALAT BERJAMAAH TEPAT WAKTU DALAM UPAYA MENINGKATKAN KINERJA KARYAWAN (Studi Kasus Toko Bintang Mandiri Kecamatan Lenteng Kabupaten Sumenep)Penulis : Noer FaizahDosen Pembimbing I : Lailatul Qadariyah, S.H.I., M.E.IDosen Pembimbing II :Abstraksi
Skripsi dengan judul “Analisis Penerapan Pembiasaan Shalat Berjamaah Tepat Waktu Dalam Upaya Meningkatkan Kinerja Karyawan” ini adalah hasil penelitian lapangan untuk menjawab pertanyaan bagaimana implementasi pembiasaan shalat berjaah yang dilakukan secara berjamaah tepat waktu mampu menjadi motivasi bagi karyawan di toko Bintang Mandiri Kec Lenteng Kab Sumenep untuk meningkatkan kinerja sesuai dengan tujuan perusahaan atau toko tersebut. Sehingga dengan pembiasaan shalat berjamaah tepat waktu para karyawan mampu melaksanakan tanggung jawab dalam pekerjaan sesuai dengan indikator-indikator kinerja pada umumnya. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif untuk jenis penelitian lapangan (field research), yang bersifat deskriptif analisis dengan menggambarkan hasil penelitian yang berhubungan dengan penerapan pembiasaan shalat berjamaah tepat waktu dalam upaya meningkatkan kinerja karyawan. Pengumpulan data melalui wawancara kepada seluruh karyawan dan pimpinan serta dokumentasi hasil catatan kinerja karyawan setiap bulan. Hasil dari penelitian ini menjelaskan bahwa pelaksanaan shalat lima waktu yang diwajibkan kepada seluruh umat Islam tidak hanya berpengaruh terhadap kesehatan orang yang melaksanakannya. Akan tetapi pelaksanaan shalat lima waktu ini dapat memberikan ketenangan dalam hati sehingga ini berdampak pada pola pikir yang tuangkan dalam bentuk perbuatan atau perilaku, sehingga hal ini memberikan dampak positif terhadap kinerja seseorang dalam suatu organisasi atau perusahaan. Hal ini terbukti berdasarkan penilaian pada kinerja karyawan dalam mencapai indikator-indikator kinerja, diantaranya adalah efektifitas, efisiensi, kualitas, tepat waktu dan keselamatan. Apabila berdasekan penilaian kinerja belum maksimal dan belum memenuhi indikator tersebut, maka organisasi atau perusahaan harus melakukan evaluasi dan motivasi kinerja. Adanya kebijakan penerapan pembiasaan shalat tepat waktu di toko Bintang Mandiri ini sudah mencakup indikator-indikator kinerja pada umumnya. Sehingga dapat disimpulkan bahwa pembiasaan shalat tepat waktu dapat meningkatkan kinerja di toko Bintang Mandiri kec Lenteng kab Sumenep. Kata Kunci : Shalat Berjamaah, Kinerja Karyawan
AbstractionThesis with entitle "Analysis of Application as habitual prayer congregatein on time to improve the Employee Performance" this is the result of the research to answer the question of how implementation of habitual of prayer of congregate performed on time,it become the motivation for the employees in the store of Bintang Mandiri inLenteng Sumenep also to improve of performance in accordance with company objectives or the store. This habitual timely prayers of the employees are able to carry out the job responsibilities in accordance with the performance indicators in general. The research in this studiedqualitative method for the type of field research, also descriptive analysis by related to the application of habitual prayers on time in an effort to improve employee performance. The collecting data through interviews to all employees and managers as well as documentation of employee performance records every month. This research explakn to do prayer congregate in five time not only influence in the health but also who wants to obey it. But this should influence of the mind to give positively strenght from islam. From heartthen could Change the differences debatibg ib the words for doing and having life. Espexially in the factory to the boss and other relationships. Hence, the value from that word will be give to the employee about organization or that factory. The employee can reach the indicator-indicators such as efectivitas, eficienci, quality, and the right and save time. When the value from the factory fullfill the value it will call maxsimal and others not yet theb the employee need evaluation also motivation to do work. There is a rule it will be make be better than before to reach indicator-indicators in general. Finally could the getting result when habitual of prayer tigether is being good also improving the value in Bintang Mandiri Lenteng Sumenep. Keywords: Prayer congregation, Employee Performance