Detail Karya Ilmiah

  • Abstraksi

    ABSTRAK Pengaruh Return On Asset (ROA), Return On Equity (ROE), Dan Earning Per Share (EPS) Terhadap Harga Saham Syariah (Studi Kasus PT. Aneka Tambang Persero Tbk Tahun 2013-2017) Pasar modal syariah merupakan tempat bertemunya penjual dan pembeli efek syariah, salah satu efek syariah yaitu berupa saham syariah. Saham syariah akan memberikan dividen bagi investor ketika saham mengalami kenaikan yang signifikan. Apabila investor ingin sukses dalam berinvestasi, maka dapat memperhatikan informasi penting mengenai penilaian harga saham secara akurat menggunakan beberapa rasio keuangan saham yaitu Return On Asset (ROA), Return On Equity (ROE), dan Earning Per Share (EPS).Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahuibentuk pengaruh ROA, ROE, dan EPS secara parsial, simultan dan salah satu rasio yang berpengaruh dominan terhadap harga saham syariah PT. Aneka Tambang Persero Tbk tahun 2013-2017. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif deskriptif yang datanya berupa angka-angka laporan keuangan perusahaan. Variabel penelitian berupa variabel dependen dan independen berupa harga saham syariah dan perhitungan ROA, ROE, dan EPS. Data yang digunakan adalah data sekunder yaitu data triwulan yang diperoleh dari website resmi PT. Aneka Tambang Persero Tbk dan Yahoofinance. Kemudian analisis data dilakukan menggunakan Uji Asumsi Klasik (Uji normalitas, uji autokorelasi, dan uji multikolinearitas), Analisis Regresi Linear Berganda, dan Uji Hipotesis (Uji t parsial dan Uji F simultan). Berdasarkan uji asumsi klasik yaitu normalitas hasil penelitian menunjukkan bahwa data berdistribusi normal dengan nilai signifikansi sebesar 0,200 > 0,05, dalam uji mutikolinearitas menunjukkan bahwa ROA, ROE, dan EPS tidak terjadi multikolinearitas dengan nilai eigenvalue lebih besar dari 0,001 yaitu 0,344, 0,049, dan 0,003.Uji data dalam penelitian ini tidak terjadi autokorelasi dimana nilai d sebesar 1,289 mendekati angka 2 (dua). Pada analisis regresi linear berganda adalah ROA dan EPS mengalami kenaikan masing-masing sebesar 8.898.400% dan 4,1%. Sedangkan ROE mengalami penurunan sebesar -4.897.200 dan harga saham syariah akan mengalami kenaikan sebesar 6.150.19%. Secara parsial ROA dan ROE mempunyai pengaruh negatif terhadap harga saham syariah PT. Aneka Tambang Persero Tbk dengan nilai signifikansi sebesar 0,010 < 0,05 dan 0,019 < 0,05. Namun EPS mempunyai berpengaruh signifikan dan dominan karena nilainya 0,384 > 0,05. Ketiga variabel independen tersebut juga secara bersama-sama mempunyai pengaruh positif dan signifikan terhadap harga saham syariah yang dibuktikan dari nilai F sebesar 5.402 dan nilai signifikansi sebesar 0,009. Kata kunci : ROA, ROE, EPS, dan Harga Saham Syariah.

    Abstraction

    ABSTRACT THE EFFECT OF RETURN ON ASSETS (ROA), RETURN ON EQUITY (ROE), AND EARNING PER SHARE (EPS) TOWARDS SHARIA STOCK PRICES (Case Study of PT. Aneka Tambang Persero Tbk in 2013-2017) The islamic capital market is a meeting place for sharia securities sellers adn buyers, one of the sharia securities is in the form of sharia shares. Islamic. Stocks will provide dividens to investors when shares experiences a significant increase. If investors want to be succesfull in investing, they can pay attention to important information regarding the valuation of stock prices accurately using several stocks financial ratios namely Return On Assets (ROA), Return On Equity (ROE), and Earning Per Share (EPS). The purpose of this study is to find out the form of the influence of ROA, ROE, and EPS partially, simultaneously and one of the ratios which has a dominant influence on the price of islamic stock in PT. Aneka Tambang Persero Tbk in 2013-2017. This type of research is quantitative descriptive whose data is in the form of company financial statement numbers. The research variables are dependent and independent variables in the islamic stock prices and calculation of ROA, ROE, and EPS. The data used are secondary data, namely quarterly data obtained from the official website of PT. Aneka Tambang Persero Tbk and Yahoofinance. Then the data analysis was performed using Classical Assumption Test (normality test, autocorrelation test, and multicollinearity test), multiple lienar regression analysis, and hypothesis test (partial t test and simultaneous f test). Based on the classic assumption test, the normality of the results showed that the data where normally distributed with a significant value of 0,002 > 0,005, the multicolinearity test show that ROA, ROE, and EPS do not occur multicollinearity with eigenvalue values greater than 0,001 which are 0,344, 0,049, and 0,003. Test data in this study did not occur autocorrelation where the d value of 1,289 is close to number 2 (two). In multiple linear regression analysis, ROA and EPS increased repectively by 8,898.4% and 4.1%. while ROE decreased by -4,897.2% and islamic stock prices will increase by 6,150.19%. partially ROA and ROE have a negative effect on sharia share prices, each of which has a significant value of 0,010 < 0,05 and 0,019 < 0,05. But EPS is more dominant because the value is greater and significant value of 0,384 > 0,05. The three independent variables also jointly have a positive and significant effect on sharia stock prices as evidenced by the F value of 5.402 and a significant value of 0,009. Keywords : ROA, ROE, EPS, and Stock Prices

Detail Jurnal