Detail Karya Ilmiah

  • Implementasi Kegiatan Ekstrakurikuler Sempoa pada Tingkat Kemampuan Berhitung Permulaan Anak Usia 5-6 Tahun di TK Tanwirul Qulub Kab.Pamekasan.
    Penulis : FITRIYAH SAWALIYA
    Dosen Pembimbing I : Dwi Nurhayati Adhani, S.Psi., M.Psi
    Dosen Pembimbing II :Siti Fadjryana Fitroh, S.Psi.,MA
    Abstraksi

    Kegiatan ekstrakurikuler sempoa merupakan kegiatan yang dilakukan diluar jam pelajaran sekolah yang dapat melatih daya logika dan sitema berfikir. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kegiatan sempoa untuk mengembangkan kemampuan berhitung anak usia 5-6 tahun, caranya dengan melaksanakan kegiatan ekstrakurikuler setiap minggu. Namun masih ada anak yang kurang mampu dalam kemampuan berhitung. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan kegiatan ekstrakurikuler sempoa dan kemampuan berhitung anak. Metode penelitan ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis pendekatan studi kasus jenis instrumental, dengan subjek penelitian anak usia 5-6 tahun di TK Tanwirul Qulub Pamekasan. Teknik pengumpulan data penelitian ini menggunakan teknik observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan model Miles and Huberman. Penerapan yang dilakukan oleh guru mengacu pada buku panduan yang dibuat serta kemampuan berhitung subjek berkembang dengan baik pada aspek menyebutkan urutan bilangan dengan benda 1-20, menyebutkan hasil penambahan dan pengurangan dengan benda 1-20, mengetahui nilai pada biji sempoa, menghitung biji sempoa, mengetahui nilai pada biji sempoa, menulis lambang bilangan 1-20. Kata kunci: Sempoa , Kemampuan berhitung , Anak Usia Dini

    Abstraction

    Abacus extracurricular activities are activities carried out outside school hours can train the power of logic and sitematics thinking. This research is motivated by the activity of the abacus to develop the numeracy skills of children aged 5-6 years, one way to carry out extracurricular activities every week, how to do extracurricular activities every week. But there are still children who are less capable in numeracy skills. This study aims to determine the application of abacus extracurricular activities and children's numeracy skills. This research method uses a qualitative approach with a type of instrumental case study approach, with research subjects children aged 5-6 years in Tanwirul Qulub Kindergarten Pamekasan. The data collection techniques of this study used observation, interview and documentation techniques. Data analysis techniques in this study used the Miles and Huberman model. The application made by the teacher refers to the handbook made and the ability to count subjects develop well in aspects of mentioning the sequence of numbers with objects 1-20, mentioning the results of addition and subtraction with objects 1-20, knowing the value of the abacus seeds, counting abacus seeds, know the value of the abacus seeds, write the symbol number 1-20. Keyword: Extracurricular Activities, Numeracy Skills, Early Childhood ?

Detail Jurnal