Detail Karya Ilmiah
-
PERKEMBANGAN EMOSI ANAK SINGLE PARENT DI RA KUSUMA MULIA POGAR KECAMATAN BADAS KABUPATEN KEDIRIPenulis : DOMAS UTARI TYASNINGRUMDosen Pembimbing I : DEWI MAYANGSARI, S.Psi., M.PsiDosen Pembimbing II :TITIN FARIDATUN NISA', S.Pd., M.PdAbstraksi
Domas Utari Tyasningrum.2019. Perkembangan Emosi Anak Single Parent (Ayah) di RA Kusuma Mulia Pogar, Kecamatan Badas, Kabupaten Kediri. Skripsi, Program Studi Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Trunojoyo Madura, Dewi Mayangsari, M.Psi & Titin Faridatun Nisa’, M.Pd ABSTRAK Perkembangan emosi adalah keadaan atau perasaan yang bergejolak dalam diri seseorang yang sifatnya sangat dketahui atau disadari oleh dirinya. Emosi berperan untuk membantu anak memperoleh pengakuan didalam masyarakat. Hal ini menunjukkan abhwa perkembangan emosi anak sangat perlu diketahui dan dikembangkan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perkembangan emosi anak single parent, dan untuk memaparkan faktor yang mempengaruhi perkembangan emosi anak single parent.. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan bentuk penelitian kualitatif. Subjek dalam penelitian ini 2 subjek dengan usia 5- 6 tahun dan informan sebanyak satu orang dari guru dari lembaga RA Kusuma Mulia Pogar, Kecamatan Badas, Kabupaten Kediri dan 2 orangtua anak yaitu ayah dan 1 bibi. Prosedur analisis data menggunakan reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil analisis data menunjukkan bahwa perkembangan emosi anak single parent yaitu perkembangan emosi positif dilihat dari kesadaran diri yabg mau membuang samapah ketika melihat sampah berserakan, rasa tanggung jawab untuk merasa sennag ketika diberi tugas guru. Faktor proses belajar pun akan sangat mempengaruhi emosi anak karena kestabilan emosiketika proses belajar akan memengaruhi hasil belajarnya. Kata Kunci: Perkembangan Emosi Anak, Single Parent, Anak Usia Dini
AbstractionDomas Utari Tyasningrum.2019. Emotional Development of Single Parent (Father) in RA Kusuma Mulia Pogar, Badas District, Kediri Regency. Thesis, Early Childhood Education Teacher Education Study Program, Faculty of Education, University of Trunojoyo Madura, Dewi Mayangsari, M.Psi & Titin Faridatun Nisa ’, M.Pd ABSTRACT Emotional development is a state or feeling that is turbulent in a person who is very dkahui or aware of himself. Emotions play a role in helping children gain recognition in society. This shows that children's emotional development really needs to be known and developed. This study aims to determine the emotional development of single parent children, and to explain the factors that influence the emotional development of single parent children. This study uses descriptive methods with qualitative research. The subjects in this study were 2 subjects aged 5-6 years and as many as one informant from the teacher from the RA Kusuma Mulia Pogar institution, Badas District, Kediri Regency and 2 parents, namely father and 1 aunt. The procedure of data analysis uses data reduction, data presentation, conclusion drawing. The technique of collecting data uses interviews, observation, and documentation. The results of data analysis show that the emotional development of single parent children is the development of positive emotions seen from self-awareness which wants to throw away when seeing scattered rubbish, a sense of responsibility to feel happy when given a teacher's assignment. The learning process factors will greatly affect the emotions of children because emotional stability when the learning process will affect the learning outcomes. Keywords: Development of Children's Emotions, Single Parent, Early Childhood