Detail Karya Ilmiah

  • PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN BERBASIS PROYEK TERHADAP LITERASI SAINS DAN BERFIKIR KRITIS PADA MATA PELAJARAN IPA
    Penulis : LAILATUR ROHMAH DIYANTI
    Dosen Pembimbing I : ANDIKA ADINANDA SISWOYO, S.Pd., M.Pd.
    Dosen Pembimbing II :MAHMUD, S.IP., M.SI.
    Abstraksi

    ASBTRAK Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan menggunakan desain Quasi Eksperimental, penelitian ini dilaksanakan di kelas IV SDN Warungering dengan jumlah siswa 42. Sampel yang digunakan yaitu sampel total. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Model Pembelajaran Berbasis Proyek terhadap Literasi Sains dan Berfikir Kritis pada Mata Pelajaran IPA. Hasil perhitungan uji t dua sampel independent, pada literasi sains diperoleh nilai thitung sebesar 2,698 dan ttabel t(?/2, n-2) sebesar 2,018. Dengan nilai thitung dan ttabel diperoleh thitung > ttabel, ini berarti Ho ditolak dan Ha diterima. Karena nilai kelompok kontrol yang menggunakan pendekatan scientific lebih tinggi dibanding dengan kelompok eksperimen, maka dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran berbasis proyek tidak berpengaruh terhadap literasi sains. Uji gain ternormalisasi digunakan untuk mengetahui peningkatan literasi sains siswa sebesar 0,306 dengan kategori sedang. Hasil Uji t Independent pada berfikir kritis diperoleh nilai thitung 2,698 dan ttabel t(?/2, n-2) sebesar 2,018. Dengan nilai thitung dan ttabel diperoleh thitung > ttabel, ini berarti Ho ditolak dan Ha diterima. Karena apabila terjadi perbedaan rataan pada kelompok kontrol dan kelompok eksperimen maka model pembelajaran berpengaruh terhadap variabel terikat. Sehingga pembelajaran dengan menggunakan Model Pembelajaran Berbasis Proyek memberi pengaruh terhadap kemampuan berfikir kritis siswa. Uji gain ternormalisasi digunakan untuk mengetahui peningkatan berfikir kritis siswa sebesar 0,209 dengan kategori rendah. Aktivitas siswa dalam proses pembelajaran dengan menggunakan Model Pembelajaran Berbasis Proyek diperoleh sebesar 83% dalam kategori sangat baik. Kata Kunci: Model Pembelajaran Berbasis Proyek, Literasi Sains, Berfikir Kritis, IPA

    Abstraction

    ABSTRACT This study is a quantitative research by using quasi experimental design that conducted in fourth grade on SDN Warungering with the total of 42 students. Samples are taken is total sampling. This study has an objective to know the effect of of project based learning of science literacy and critical thingking. On the calculation result of independent sampel t-test, on science literacy it is obtained the value of tcoun is 2,698 and ttable t(?/2, n-2) is 2,018. From the value of tcount and ttable, it is obtained that tcount> ttable which means that Ho is rejected and Ha is accepted. Because the value control group use scientific approach was higher than the experimental group. Thus, the learning by using Project Base Learning not give effect to student’s science literacy. Gains test is to find improvement student’s science literacy is 0,56 with medium category. The calculation result of independent sampel t-test on critical thinking it is obtained the value of tcoun is 2,698and ttable t(?/2, n-2) is 2,018. From the value of tcount and ttable, it is obtained that tcount> ttable which means that Ho is rejected and Ha is accepted. Because if there ia a difference in average between the control grup and the experimental grup then learning model affect the dependent variable. Thus, the learning by using project based learning give effect to student’s critical thinking. Gains test is to find improvement student’s critical thinking is 0,209 with low category. Student’s activity in the learning process by using Project Based Learning reaches 83% with very good category. Keywords: Project Based Learning, Science Literacy, Critical Thingking, Science.

Detail Jurnal