Detail Karya Ilmiah

  • PERAN UPT RESOURCE CENTRE DALAM PENYELENGGARAAN PENDIDIKAN INKLUSIF DI UPT SD NEGERI 13 GRESIK
    Penulis : Yessy Regita Ardini
    Dosen Pembimbing I : Mujtahidin, S.Pd., M.Pd.
    Dosen Pembimbing II :Rika Wulandari, S.Pd., M.Pd.
    Abstraksi

    Ardini, Yessy Regita. Peran UPT Resource Centre Dalam Penyelenggraan Pendidikan Inklusif di UPT SD Negeri 13 Gresik. Skripsi, Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Trunojoyo Madura. Pembimbing I: Mujtahidin, S.Pd., M.Pd, Pembimbing II: Rika Wulandari, S.Pd., M.Pd. ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana penyelenggaran pendidikan inklusif di UPT SD Negeri 13 Gresik dan juga untuk mengetahui bagaimana peran UPT Resource Centre Gresik dalam penyelenggaraan pendidikan inklusif di UPT SD Negeri 13 Gresik. Pendekatan yang digunakan yaitu kualitatif menggunakan metode pengumpulan data yang dilakukan dengan observasi dan wawancara. Informan dalam penelitian ini yaitu kepala sekolah, guru kelas, guru pendamping khusus, anak berkebutuhan khusus, dan juga kepala UPT Resource Centre Gresik. Hasil penelitian yang diperoleh yaitu penyelenggaraan pendidikan inklusif terfokus pada tiga tahapan yaitu tahap perencanaan, tahap pelaksanaan, dan juga tahap evaluasi. UPT Resource Centre Gresik berperan dalam membantu penyelenggaraan pendidikan inklusif di Kabupaten Gresik dengan dengan menyediakan layanan internal kepada instansi pendidikan dan layanan eksternal untuk masyarakat. Penyelenggaraan pendidikan inklusif di Kabupaten Gresik akan dipantau oleh UPT Resource Centre Gresik Kata Kunci : UPT Resource Centre, sekolah inklusif, penyelenggaraan pendidikan inklusif

    Abstraction

    Ardini, Yessy Regita. Role of UPT Resource Centre in inclusive education in UPT SD Negeri 13 Gresik. Thesis, school teacher Education course, Faculty of Education, Trunojoyo Madura University. 1st Lecture: Mujtahidin, S. Pd., M. Pd, 2nd Lecture: Rika Wulandari, S. Pd., M. Pd. ABSTRACT This research aims to find out how inclusive education in UPT SD Negeri 13 Gresik and also to know how UPT Resource Centre Gresik role in organizing an inclusive education in UPT SD Negeri 13 Gresik. The approach used is qualitative using methods of data collection done with observation and interviews. The informant in this study is the principal, class teacher, special escort teacher, child with special needs, and also head of UPT Resource Centre Gresik. The results of research obtained is the implementation of inclusive education focused on three phases namely the planning stage, implementation stage, and also the evaluation stage. UPT Resource Centre Gresik contributes to the implementation of inclusive education in Gresik District by providing internal services to the public education and services agencies. All inclusive education in Gresik will be monitored by UPT Resource Centre Gresik Keywords: UPT Resource Centre, inclusive school, inclusive education organizing

Detail Jurnal