Detail Karya Ilmiah
-
HUBUNGAN INTENSITAS WAKTU MENGHAFAL AL QUR’AN DENGAN PROSES INTERAKSI SOSIAL SISWA KELAS TINGGI UPTD SDN KARANG DALEM 1 SAMPANGPenulis : suhairiyahDosen Pembimbing I : Priyono Tri Febrianto, S.Sos.,M.SiDosen Pembimbing II :Rika Wulandari, S.Pd.,M.PdAbstraksi
Tujuan pendidikan nasional berusaha untuk membentuk peserta didik menjadi warga negara yang demokratis dan bertanggung jawab. Interaksi sosial merupakan proses peserta didik dalam menjalani hubungan timbal balik dengan lingkungan sosial. Menghafal Al Qur’an pada umumnya merupakan kegiatan yang tidak bisa dilakukan oleh seseorang tanpa bantuan orang lain. Penelitian jenis kuantitatif non eksperimen ini bertujuan untuk mengetahui adakah hubungan antara intensitas waktu menghafal Al Qur’an (X) dengan proses interaksi sosial (Y) siswa kelas tinggi. Penelitian ini juga bertujuan untuk mengetahui berapa besar hubungan variabel X dan variabel Y. Diketahui hasil uji koefisien korelasi sederhana yaitu 0,784 menunjukkan bahwa terdapat korelasi atau hubungan antara intensitas waktu menghafal Al Qur’an dengan proses interaksi sosial siswa. Hasil uji hipotesis selanjutnya diperoleh dengan menghitung menggunakan uji signifikan (uji-t) diketahui bahwa t_hitung = 9,793 > t_(tabel )= 1,671 maka Ho ditolak. Dari hasil uji signifikan menyatakan bahwa terdapat hubungan yang signifikan antara intensitas waktu menghafal Al Qur’an dengan proses interaksi sosial. Seberapa besar hubungan antara variabel X dan variabel Y dapat diketahui dengan menghitung uji koefisien determinasi yang memperoleh hasil sebesar 62%. Sehingga dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan yang signifikan antara intensitas waktu menghafal Al Qur’an dengan proses interaksi sosial, dimana hubungan yang terdapat antara variabel X dengan variabel Y adalah sebesar 62%
AbstractionThe goal of national education seeks to shape students to become democratic and responsible citizens. Social interaction is the process of students in undergoing reciprocal relationships with the social environment. Memorizing the Qur'an in general is an activity that cannot be done by someone without the help of others. This type of quantitative non-experimental research aims to determine whether there is a relationship between the intensity of the time to memorize the Qur'an (X) and the process of social interaction (Y) of high-class students. This study also aims to find out how much the relationship between the variables X and Y. The results of the simple correlation coefficient are 0.784 indicating that there is a correlation or relationship between the intensity of the time to memorize the Qur'an and the process of student social interaction. The results of the next hypothesis test are obtained by calculating using a significant test (t-test). It is known that t(coun)t = 9.7793> t (table) = 1.671 then Ho is rejected. From the results of the significant test states that there is a significant relationship between the intensity of the time to memorize the Qur'an and the process of social interaction. How big is the relationship between variable X and variable Y can be known by calculating the test coefficient of determination which gets a result of 62%. So it can be concluded that there is a significant relationship between the intensity of the time to memorize the Qur'an and the process of social interaction, where the relationship between the variable X and the variable Y is 62%