Detail Karya Ilmiah

  • Pengaruh Motivasi Menghafal Al-qur’an Terhadap Advesity Quotient Mahasiswa Tahfidz
    Penulis : Ma'rifatul Choiriyah
    Dosen Pembimbing I : netty herawati
    Dosen Pembimbing II :
    Abstraksi

    Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh motivasi menghafal Al-qur’an terhadap adversity quotient pada mahasiswa tahfidz. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan teknik purposive sampling. Jumlah sampel dalam penelitian ini sebanyak 40 orang. Teknik pengumpulan data menggunakan skala motivasi menghafal al-qur’an dan skala adversity quotient berbentuk skala ordinal dari likert. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan uji regresi linier sederhana. Berdasarkan hasil analisis data diperoleh hasil koefisien pengaruh (r) sebesar 0.876 dengan nilai signifikansi 0,00 (0,00 < 0,05), artinya ada pengaruh motivasi menghafal Al-qur’an terhadap adversity quotient pada mahasiswa tahfidz.

    Abstraction

    This research aims to investigate in influence motivation of memorizing the Al- qur’an to the adversity quotient on college student of tahfidz. This study uses quantitative approach with purposive sampling techniques. The number of sample in this study are 40 people. The data collection techniques use motivation of memorizing the Al-qur’an scale and adversity quotient scale in the form of ordinal scale scholary proposed by likert. The data analysis in this study uses simple linear regression. Based of the results of the data analysis, the result of are coefficient correlation r = 0.876 significance of 0,00 (0,000 < 0,05), therefore the results of this study show that there is an influence motivation of memorizing Al-Qur'an on college student of tahfidz.

Detail Jurnal