Detail Karya Ilmiah

  • SELF COMPASSION PADA REMAJA YANG PERNAH MELAKUKAN PERCOBAAN BUNUH DIRI AKIBAT PUTUS CINTA
    Penulis : WAHYU NURFADHILA
    Dosen Pembimbing I : NUR AZIZ AFANDI, S.Psi., M.Si
    Dosen Pembimbing II :MASRIFAH, S.Psi.,M.Si
    Abstraksi

    Penelitian ini bertujuan mengetahui self compassion pada remaja yang pernah melakukan percobaan bunuh diri akibat putus cinta. Pendekatan penelitian ini adalah kualitatif deskriptif pada tiga remaja. Subjek penelitian ditentukan berdasarkan teknik purposive sampling. Pengambilan data penelitian adalah wawancara semi terstruktur dengan teknik analisis data Miles dan Huberman. Self compassion yang ditujukan subjek penelitian ini dilihat dari aspek self kindness, yaitu berperilaku baik terhadap diri dengan menjaga kondisi tubuh dan menghibur diri ketika perasaan memburuk. Aspek kedua adalah common humanity, yaitu tidak mengisolasi diri dan terbuka dengan masalah. Ketiga mindfulness, yaitu subjek menyadari kekurangan dan kelebihannya dan mampu mengatasinya.

    Abstraction

    This study aims to determine self compassion in adolescents who have committed suicide due to a breakup. This research approach is a qualitative descriptive toward of three teenagers. The research subjects were determined based on purposive sampling technique. Retrieval of research data is a semi-structured using Miles Huberman's data analysis techniques. Self comppasion aimed at the subject of this study is seen from the sellf kindness aspect, which is behaving well towards oneself by looking after and entertaining oneself when feeling get worse. The second aspect is common humanity, which is not isolating themselves and being open to problems. Third mindfulness, namely the subject realizes the weakness and the strength then be able to solve it.

Detail Jurnal