Detail Karya Ilmiah
-
PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA SOSIAL FACEBOOK TERHADAP KONDISI PSIKOLOGIS ANAK SD NEGERI GENENGANJASEMPenulis : PUJI LESTARIDosen Pembimbing I : Dr. Bani Eka Dartiningsih, S.Sos,. M.SiDosen Pembimbing II :Abstraksi
ABSTRAK Puji Lestari, 150531100013. Program Studi Ilmu Komunikasi, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Budaya. Universits Trunojoyo Madura. Skripsi ini tentang Pengaruh Penggunaan Media Sosial Facebook Terhadap Kondisi Psikologis Anak SD Negeri Genenganjasem. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana pengaruh penggunaan media sosial facebook terhadap Kondisi Psikologis anak SD Negeri Genenganjasem. Metode Penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian kuantitatif Hasil penelitian ini, pengaruh penggunaan media sosial facebook terhadap kondisi psikologis anak SD Negeri Genenganjasem. Tingkat pengaruh psikologis pada Anak SD Negeri genenganjasem terhadap media sosial facebook menyakibatkan banyak perubahan aktivitas yang dilakukan sehari – hari. Pada umumnya anak di SD Negeri Genenganjasem ini belum mengetahui akan penggunaan media sosial dengan benar dan bijak.berdasarkan data uji t, diketahui t hitung penggunaan media sosial facebook (9,413) dibandingkan dengan tabel (db=70) yaitu 1,993 taraf signifikan 5 %, jadi t hitung > t tabel maka Ha diterima dan Ho ditolak.dengan kata lain menolak hipotesis nol (Ho) dan menerima hipotesis alternatif (Ha) untuuk pengujian kedua variabel. Implikasi penelitian ini adalah penelitian ini hanya menemukan 5,58 % dari faktor – faktor penyebab pengaruh kondisi psikologis yang dialami anak SD. Masih terdapat 94,42 % dari faktor – faktor yang belum diketahui dalam pengaruh akan kondisi psikologis penggunaan facebook. Kata kunci : penggunaan facebook, kondisi psikologis anak
AbstractionABSTRACT Puji Lestari, 150531100013. Communication Studies Program, Faculty of Social and Cultural Sciences. Universits Trunojoyo Madura. This thesis is about the Effect of Facebook Social Media Usage on Psychological Condition of Genenganjasem Elementary School Children. The purpose of this study was to find out how the influence of Facebook social media usage on the psychological condition of children at SD Genenganjasem Elementary School. The research method used in this research is quantitative research methods The results of this study, the influence of the use of Facebook social media on the psychological condition of children in SD Negeri Genenganjasem. The level of psychological influence on elementary school children genenganjasem on social media facebook results in many changes in activities carried out on a daily basis. In general, children in the SD Negeri Genenganjasem do not know about the use of social media properly and wisely. Based on t-test data, it is known that the calculation of Facebook social media usage (9,413) compared to the table (db = 70) is 1,993 significant 5%, so t count> t table then Ha is accepted and Ho is rejected. In other words reject the null hypothesis (Ho) and accept the alternative hypothesis (Ha) to test both variables. The implication of this study is that this study only found 5.58% of the factors that influence the psychological conditions experienced by elementary school children. There are still 94.42% of the factors that are not yet known in the influence of the psychological condition of using Facebook. Keywords: use of facebook, psychological condition of children