Detail Karya Ilmiah
-
PERAN IBU DALAM MENDIDIK ANAK (Studi Kasus pada Ibu Istri Militer dalam Membangun Disiplin Anak di Asrama Kodim Kabupaten Pamekasan)Penulis : REVIAN RENGGA JULIAN PRATAMADosen Pembimbing I : Dr. Dra. Sri Hidayati, M.SiDosen Pembimbing II :Abstraksi
Abstrak - Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaiman peran ibu dalam mendidik anak. Pada peran ibu dalam mendidik anak, peneliti fokus penelitian terhadap bagaimana ibu istri militer dalam membangun disiplin anak di Asrama Kodim Kabupaten Pamekasan. Subjek penelitian ini adalah ibu istri militer dengan karakteristik yang sudah ditetapkan dengan data pendukung dari anggota militer di Asrama Kodim Kabupaten Pamekasan. Metode penelitian menggunakan metode penelitian kualitatif deskriptif dengan pendekatan studi kasus. Metode pengumpulan data menggunakan observasi dan wawancara serta dokumentasi. Informan dipilih dengan menggunakan metode purposive sampling. Analisis data menggunakan teknik Miles dan Huberman. Teknik pemeriksa keabsahan data menggunakan triangulasi sumber. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Peran ibu dalam mendidik anak merupakan kunci dalam penerapan kedisiplinan anak. Ibu memiliki peranan dalam membangun disiplin anak dilakukan dengan cara kedekatan emosional ibu dengan anak. (2) Dalam membangun disiplin pada anak tedapat aturan yang tetapkan oleh sang ayah dengan ibu yang mendukung akan adanya aturan tersebut (3) Ditemukan berbagai bentuk disiplin dalam membangun disiplin anak di Asrama Kodim Kabupaten Pamekasan, mulai dari disiplin waktu, pekerjaan, ibadah, belajar, dan bermain. (4) Tahapan dalam membangun disiplin anak dilakukan dengan cara pencegahan, pemeliharan, dan campura tangan dari orang tua. (5) Peran ibu dalam mengatasi persoalan anak dilakukan dengan cara teguran atau nasehat langsung melalui tatap muka kepada anak dengan menunjukkan sikap tegas yang dicerminkan oleh keluarga militer. Kata kunci : Peran ibu, istri militer, membangun kedisiplinan, anak.
AbstractionAbstract - The purpose of this research is to find out how the role of the mother in education child. In the role of a mother in educating children, focused to how the mother build disciplined children in Dorm Kodim District Pamekasan. The subject of this research is the mother as wives Military with the characteristics that has been set with data supports of the members of the military at Dorm Kodim District Pamekasan.The research using qualitativef descriptive with the study case. The method data collection using an observations and interviews as documentation. Informants chosen by using a method purposive sampling. Data analysis use a technique Miles and Huberman. The techniques of validity data using Triangulation the source.The result of research showing that (1) role of the mother in educating children is a key in the implementation of discipline child. The mother has a role in the build disciplined children, done by the attach emotianally mother with children. (2) In the building disciplined for child have a rule set by the father with a mother who supporting the existence ot that rules. (3)Found various forms of discipline in build disciplne children in Dorm Kodim District Pamekasan, starting from the discipline tme, work, pray, learning, and playing. (4) The stages in build discipline of children out by way of prevention, maintenance, and interference from parents. (5) The role of the mother in solving problems o a child, done by the rebuke or advice immediately through a face to face to children with showed an attitude firmly mirrored by the families of military. Keywords – mother role, military wife, build discipline, child.