Detail Karya Ilmiah

  • KLASIFIKASI STATUS PREEKLAMSI PADA IBU HAMIL MENGGUNAKAN FUZZY ITERATIVE DICHOTOMISTER 3
    Penulis : Nurhasanah
    Dosen Pembimbing I : Dr. Yeni Kustiyahningsih S.Kom,.M.Kom.
    Dosen Pembimbing II :Mula'ab, S.Si,. M.Kom
    Abstraksi

    Berdasar Survei Demografi Kesehatan Indonesia (SDKI) 2012, Angka Kematian Ibu (AKI) jauh meningkat dari hasil survei pada tahun 2007. Hipertensi pada ibu hamil menempati urutan ke-2 penyebab kematian ibu. Hipertensi pada ibu hamil dikenal dengan istilah preeklamasi. Penelitian ini membuat sistem klasifikasi preklamasi untuk ibu hamil menggunakan metode Fuzzy Iterative Dichotomiser 3 (F-ID3) berdasar 3 kelas klasifikasi yaitu normal, waspada preeklamsi ringan dan bahaya preeklamsi berat. Klasifikasi pada penelitian ini dapat membantu para tenaga medis mengambil keputusan kelahiran yang akan di tempuh seperti normal atau sesar. Variable yang digunakan dalam metode ini ada 6 yaitu tekanan darah sistolik, tekanan darah diastolik, usia ibu, usia kehamilan, protein urine dan odema. Tahapan penggunaan metode Fuzzy ID3 yaitu inisialisasi nilai Fuzzy, perhitungan nilai Fuzzy entropy, nilai information gain, pengujian menggunakan algoritma k-fold cross validation serta analisa akurasi menggunakan confusion matrix. Output dari sistem ini yaitu diagnosis/status preeklamasi yang dibagi menjadi 3 yaitu normal, waspada preeklamsi ringan dan bahaya preeklamsi berat yang diuji menggunakan aturan terbaik yang terbentuk. Hasil pengujian yang telah dilakukan menghasilkan nilai akurasi terbesar yaitu 98.44%, precision terbesar 96.66% dan recall terbesar 97.61% yang didapat pada pengujian fold ke-5.

    Abstraction

    Based on the 2012 Indonesian Health Demographic Survey (IHDS), the Maternal Mortality Rate (MMR) is much higher than the results of a survey in 2007. Hypertension in pregnant women ranks second in the cause of maternal death. Hypertension in pregnant women is known as pre-eclamation. This study makes the pre-eclamation classification system for pregnant women using the Fuzzy Iterative Dichotomiser 3 (F-ID3) method based on 3 classification classes, namely normal, alert to mild preeclampsia and the danger of severe preeclampsia. The classification in this study can help medical personnel make birth decisions that will be taken as normal or cesarean. There are 6 variables used in this method, namely systolic blood pressure, diastolic blood pressure, maternal age, gestational age, urine protein and odema. The stages of using Fuzzy ID3 method are Fuzzy value initialization, calculation of Fuzzy entropy value, information gain value, testing using k-fold cross validation algorithm and accuracy analysis using confusion matrix. The output of this system is the diagnosis / pre-eclamation status which is divided into 3 namely normal, be aware of mild preeclampsia and the danger of severe preeclampsia tested using the best rules formed. The results of the tests that have been carried out produce the greatest accuracy value of 98.44%, the largest precision 96.66% and the largest recall of 97.61% obtained in testing the 5th fold

Detail Jurnal