Detail Karya Ilmiah
-
Pengaruh Pupuk Organik Cair Terhadap Pertumbuhan dan Produksi Tanaman Terong (Solanum melongena L.)Penulis : Bareza Fuadi AlmaufiriDosen Pembimbing I : Dr. Achmad Amzeri, S.P.,M.P.Dosen Pembimbing II :Ir. Achmad Djunaedy, M.P.Abstraksi
Terong merupakan tanaman asli daerah tropis, tanaman ini berasal dari dari benua Asia, di Indonesia sendiri sentral terong masih berpusat di pulau Jawa dan Sumatra. Produksi terong tahun 2009-2014 mengalami peningkatan yang signifikan akan tetapi pada tahun 2016 di Jawa Tengah mengalami penurunan produksi. Tujuan penelitia untuk mengetahui pengaruh POC terhadap pertumbuhan dan produksi tanaman terong. Penelitian dilaksanakan pada bulan Desember 2018 – bulan Maret 2019. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) nonfaktorial dengan enam perlakuan dan satu kontrol dengan masing – masing perlakuan D0 (tanpa POC), D1 (POC R 1,5 ml/l air), D2 (POC R 3 ml/l air), D3 (POC R 4,5 ml/l air), D4 (POC Nasa 1,5 ml/l air), D5 (POC Nasa 3 ml/l air), D6 (POC Nasa 4,5 ml/l air). Data di olah dengan ANOVA dan dilanjut BJND taraf 5%. Hasil penelitian menunjukan bahwa pengaplikasian POC berpengaruh nyata terhadap bobot buah/tanaman, diameter buah, panjang buah, dan jumlah buah/tanaman. Perlakuan pengaplikasian POC terbaik terdapat pada perlakuan D5 dengan konsentrasi POC Nasa 3 ml/l air. Kata Kunci: Terong, Pupuk Organik Cair.
AbstractionEggplant is a plant native to the tropics, this plant comes from the continent of Asia, in Indonesia the central eggplant is still centered on the island of Java and Sumatra. Eggplant production in 2009-2014 experienced a significant incease but in 2016 in central Java production declined. The aim of the study was to determine the effect of POC on the growth and production of eggplant plants. The study was conducted in December 2018 - in March 2019. This study used a nonfactorial Completely Randomized Design (CRD) with six treatments and one control with each treatment D0 (without POC), D1 (POC R 1.5 ml / l water), D2 (POC R 3 ml / l water), D3 (POC R 4.5 ml / l water), D3 (POC R POC Nasa 1.5 ml / l water), D5 (POC Nasa 3 ml / l water), D6 (POC Nasa 4.5 ml / l water). Data were processed using ANOVA and BJND continued at the level 5%. The results showed that the application of POC significantly affected fruit / plant weight, fruit diameter, fruit length, and number of fruits / plants. The best POC application treatment was found in treatment D5 with POC Nasa concentration of 3 ml / l water. Keywords: Eggplant, Liquid Organic Fertilizer.