Detail Karya Ilmiah

  • Pengaruh Defoliasi Bagian Bawah terhadap Hasil Tanaman Jagung (Zea mays L.) Varietas Madura 3
    Penulis : Devi Arifitria
    Dosen Pembimbing I : Ir. Salmet Supriyadi, M.Si
    Dosen Pembimbing II :Nurholis, S.P., M.Si
    Abstraksi

    Devi Arifitria 15.03.1.1.1.0052 Pengaruh Defoliasi Bagian Bawah terhadap Hasil Tanaman Jagung (Zea mays L.) Varietas Madura 3. Pembimbing : Ir. Slamet Supriyadi, M.Si. ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh defoliasi bagian bawah terhadap hasil tanaman jagung (Zea mays L.) Varietas Madura 3 berdasarkan pada tinggi tanaman, jumlah daun, bobot kering brangkasan, panjang tongkol, diameter tongkol, bobot tongkol, bobot pipilan, dan bobot 100 biji. Penelitian ini dilaksanakan di Kebun Hortikultura Socah pada Maret hingga Juni 2019. Rancangan penelitian menggunakan Rancangan Acak Kelompok Non faktorial dengan perlakuan D0 (tanpa defoliasi), D1(defoliasi 1 daun pada 40 HST), D2 (defoliasi 2 daun pada 40 HST), D3 (defoliasi 3 daun pada 60 HST), D4 (defoliasi 4 daun pada 60 HST), D5 (defoliasi 5 daun pada 80 HST), D6 (defoliasi 6 daun pada 80 HST) yang diulang sebanyak 3 kali. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan Analisis Sidik Ragam (ANSIRA) 5% dan jika berpengaruh nyata maka dilanjutkan menggunakan Uji Beda Jarak Nyata Duncan (BJND) dengan taraf 5%. Hasil penelitian menunjukkan defoliasi berpengaruh tidak nyata terhadap semua variabel kecuali bobot kering brangkasan. D4 memberikan hasil terbaik pada bobot kering brangkasan serta cenderung terbaik pada panjang panjang tongkol dan bobot 100 biji. Sedangkan D3 cenderung memberikan hasil terbaik pada diameter tongkol, bobot tongkol, dan bobot pipilan. Kata kunci : defoliasi, hasil, jagung Madura 3, bobot kering brangkasan

    Abstraction

    Devi Arifitria 15.03.1.1.1.0052 Determine the Effect of Defoliation on Yield of Corn Crop (Zea mays L.) Variety Madura 3. Supervisor : Ir. Slamet Supriyadi, M.Si. ABSTRACT On this research aimed to determine the effect of defoliation on yield of corn crop variety Madura 3 of plant lenght, the number of leaf, weight of dry plant, lenght of cob, diametre of cob, weight of cob, seed weight of cob, dry 100 seed weight of dry 100 seed. This research was carried out at Kebun Hortikultura Socah from March to Juni 2019. The research design was arranged on Randomized Block design (RBD) treatments are D0 (without defoliation), D1 (defoliation of 1 leaf at 40 DAP), D2 (defoliation of 2 leaves at 40 DAP), D3 (defoliation of 3 leaves at 60 DAP), D4 (defoliation of 4 leaves at 60 DAP), D5 (defoliation of 5 leaves at 80 DAP), D6 (defoliation of 6 leaves at 80 DAP). Each treatment was replicated for three times. Data obtained were statistically analyzed using the Analyses of Varians (ANOVA) at 5% level and continued with Duncan’s Multiple Range Test (DMRT) at 5% level. The result showed that defoliation did not significantly determine to all variabels except weight of dry plant. D4 gave the best of weight of dry plant and relative best to lenght of cob and dry 100 seed weight of cob. D3 gives the relative the best to diametre of cob, weight of cob and seed weight of cob. Keywords : defoliation, yield, corn crop Madura 3, weight of dry plant

Detail Jurnal