Detail Karya Ilmiah

  • Pengelolaan Alokasi Dana Desa di Desa Payaman
    Penulis : NURUL ALFIYAH
    Dosen Pembimbing I : Anita Carolina, SE.,MbusAdv., AK,QIA,CA.
    Dosen Pembimbing II :
    Abstraksi

    ABSTRAK Nurul Alfiyah, Pengelolaan Alokasi Dana Desa di Desa Payaman (Studi Kasus pada Desa Payaman Kecamatan Solokuro Kabupaten Lamongan). Dibawah bimbingan Anita Carolina, SE.,MbusAdv., AK,QIA,CA. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengelolaan Keuangan Alokasi Dana Desa di Desa Payaman Kecamatan Solokuro Kabupaten Lamongan apakah sudah sesuai dengan peraturan undang-undang Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa dan Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 113 Tahun 2014 tentang Pengelolaan Keuangan Desa. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan sumber data primer dan data sekunder, serta teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, interview, dan dokumentasi. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa tahapan-tahapan pengelolaan keuangan Desa payaman sebagian besar dilaksanakan sesuai dengan peraturan undang-undang Nomor 6 Tahun 2014 dan Permendagri Nomor 113 Tahun 2014 yang berlaku pada umumnya mulai dari tahap perencanaan dan penganggaran yang telah dilakukan oleh Sekretaris Desa, pelaksanaan dan penatausahaan dilakukan oleh Bendahara Desa, pelaporan dan pertanggungjawabannya dilaksanakan oleh Kepala Desa. Kata kunci: Desa, Pengelolaan Keuangan Desa, Alokasi Dana Desa, APBDes.

    Abstraction

    ABSTRACT Nurul Alfiyah, management of the Village Fund Allocation in Payaman village (study case in the Payaman village Solokuro subdistrict Lamongan regency) Under the guidance of Mrs. Anita Carolina, SE.,MbusAdv.,AK,QIA,CA. This research aims to determine the financial management in the payaman village solokuro subdistrict lamongan regency whether it is in accordance with the rules of law number 6 of the interior Number 13 of 2014 about management of village finances. This research used qualitative descriptive method with primary and secondary data sources, and collecting data technique conducted with observation, interview and documentation. The result of this research is indicated that the stages of management of Payaman village finances mostly implemented in accordance with the rules of low number 6 of 2014 about village and regulations of the minister of the interior Number 13 of 2014 which generally applicable from the planning and budgeting stage that has undertaken by village secretary, implementation and administration carried out by the village treasurer, reporting and accountability carried out by the village head. Key words: Village, Management of village finance, Allocation of village funds, village income and expenditure budget.

Detail Jurnal