Detail Karya Ilmiah
-
FAKTOR PENDORONG YANG MEMPENGARUHI MINAT TENAGA KERJA MELAKUKAN MIGRASI KELUAR (OUT MIGRATION) DI KABUPATEN MALANG (Studi Kasus Kecamatan Singosari)Penulis : Dhany Wisnu PrasetyawanDosen Pembimbing I : Henny Oktavianti, S.E., M.e.Dosen Pembimbing II :Abstraksi
Penelitian ini bertujuan untuk menanalisis faktor-faktor yang dapat mempengaruhi minat tenaga kerja melakukan migrasi keluar di Kecamatan Singosari Kabupaten Malang. Penelitian ini bersifat eksplanatori yang bertujuan untuk menganalisis pengaruh faktor pendapatan, umur, tingkat pendidikan, jenis kelamin, kepemilikan lahan dan status pernikahan terhadap minat migrasi keluar di Kecamatan Singosari Kabupaten Malang. Dalam estimasi model minat migrasi keluar dianalisis menggunakan analisis model regresi logistik dimana untuk mengetahui hasil yang akan di regresi selanjutnya akan digunakan Binary Logistic Regression. Hasil analisis model regresi logistik menjelaskan faktor-faktor yang dapat mempengaruhi atau berpengaruh signifikan terhadap minat tenaga kerja melakukan migrasi keluar di Kecamatan Singosari Kabupaten Malang antara lain variabel pendapatan, variabel umur dan variabel status pernikahan. Sedangkan variabel tingkat pendidikan, variabel jenis kelamin dan variabel kepemilikan lahan tidak berpengaruh secara signifikan terhadap minat tenaga kerja melakukan migrasi keluar di Kecamatan Singosari Kabupaten Malang, dimana dalam penelitian ini menggunakan 100 responden yang telah dipilih oleh peneliti untuk mewakili perilaku tenaga kerja lain di Kecamatan Singosari Kabupaten Malang. Kata Kunci : Migrasi, Pendapatan, Umur, Pendidikan, Jenis Kelamin, Lahan, Pernikahan
AbstractionThis study aims to analize the factors that can influence the interest in labor in the Singosari sub-district of Malang district. This research is explanatory which aims to analize the influence of income factors age, education level, gender, land ownership and marital status on interest in out-migration in the Singosari sub-district of Malang district. In the estimation of interest models out going are analized using a logistic regression model wherein to find out the result that will be regressed than binary logistic regression will be used. The result of the analysis of the logistic regression model explain th factors than can influence the interestin out-migration of labor in the Singosari sub-district of Malang district, including income variables, age variables and marital status variables. While the variabel level of education, gender and variable land ownership does not significantly influence the interest in labor migration in the Singosari sub-district of Malang district., where in the study used 100 respondents who had been chosen by researchers to represent other labor behaviors in the Singosari vub-district of Malang district. Keywords : Migration, Income, Age, Education, Gender, Land, Marriage