Detail Karya Ilmiah

  • PERAN INDUSTRI TAHU DALAM PERUBAHAN SOSIAL EKONOMI MASYARAKAT (Studi di Desa Ledok Kulon, Kecamatan Bojonegoro, Kabupaten Bojonegoro)
    Penulis : Setiya Ningsih
    Dosen Pembimbing I : Dr. Anita Kristina, S.E., M.Si
    Dosen Pembimbing II :
    Abstraksi

    Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui peran indusri tahu dalam perubahan sosial ekonomi masyarakat yang ada di Desa Ledok Kulon. Sehingga penelitian ini menggunakan metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan pendekatan penelitian deskriptif kualitatif dilakukan untuk mengumpulkan data berupa kata-kata yang ditulis dalam uraian atau laporan dengan mengamati kegiatan dan perilaku orang sesuai dengan kenyataan. Pemgambilan data di lakukan melalui wawancara kepada pihak-pihak yang mengetahui tentang keberadaan industri tahu. Hasil dianalisis dan selanjutnya tarik kesimpulan atas penelitian tersebut. Hasil penelitian menujukan bahwa peran idustri rumah tangga tahu dalam kondisi sosial ekonomi dapat dilihat dari nilai–nilai masyarakat (ekonomi-sosial), nilai ekonomi dilihat dari pendapatan, kebutuhan pekerja, pekerja keras, peran industri tahu dalam tolong menolong, dan memiliki ide atau kreatifitas pekerja sampingan. Nilai sosial disini dapat di lihat rencana pekerja dalam industri tahu dan respon masyarakat terhadap industri tahu.Perubahan perilaku masyarakat di lihat dari perilaku antar industri tahu dan masyarakat dan kegiatan sesama industri tahu. Kata kunci: Tenaga kerja, Industri, rumah tangga.

    Abstraction

    The purpose of this study was to determine the role of the tofu industry in the socio-economic changes in the community in Ledok Kulon Village. So that this study uses the research method used is qualitative descriptive qualitative research approach carried out to collect data in the form of words written in the description or report by observing the activities and behavior of people in accordance with reality. Data retrieval is done through interviews with parties and know about the existence of the tofu industry. The results are analyzed and then draw conclusions on the research. The results of the study indicate that the role of the household industry in socio-economic conditions can be seen from the values of society (social-economy), economic value seen from income, the needs of workers, hard-working, the role of the industry in helping, and having ideas or creativity side worker. Social values here can be seen in the plans of workers in the tofu industry and the public response to the tofu industry. Changes in people's behavior are seen from the behavior between tofu industries and the community and activities of fellow tofu industries. Keywords: Labor, Industry, household.

Detail Jurnal