Detail Karya Ilmiah

  • Abstraksi

    Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kualitas sumber daya manusia, pemahaman akuntansi, dan implementasi SISKEUDES terhadap kualitas laporan keuangan pemerintah desa di Kabupaten Sampang. Pengaruh tersebut akan diteliti dari hasil-hasil penelitian terdahulu. Penelitian ini menggunakan metode meta analisis. Meta analisis merupakan kajian atas sejumlah hasil penelitian dalam masalah yang sejenis. Unit analisis dalam penelitian ini adalah dokumen-dokumen tertulis tentang penelitian yang berhubungan dengan pengaruh kualitas sumber daya manusia, pemahaman akuntansi, dan implementasi SISKEUDES terhadap kualitas laporan keuangan pemerintah desa berupa artikel jurnal yang diambil secara purposive berdasarkan pada kesesuaiannya dengan tema penelitian. Instrumen utama dalam penelitian ini adalah peneliti sendiri yang dibantu dengan panduan dokumentasi. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis data kualitatif untuk data-data hasil kajian naratif terhadap penelitian-penelitian yang ditemui. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel yang paling banyak mempengaruhi kualitas laporan keuangan pemerintah desa adalah kualitas sumber daya manusia, pemahaman akuntansi, pengendalian internal, dan pemanfaatan teknologi berpengaruh terhadap kualitas laporan keuangan desa yang dihasilkan. Kata Kunci : Meta Analisis, Kualitas Sumber Daya Manusia, Pemahaman Akuntansi, Implementasi SISKEUDES, Kualitas Laporan Keuangan.

    Abstraction

    This study aims to determine the effect of the human resources quality, accounting understanding, and implementation SISKEUDES influence on the quality of village government financial statements in Sampang district. The effect will be investigated from the result of previous studies. This study uses meta analysis. Meta analysis is a study of a some research result in similar problems. The unit of analysis in the study are written documents about the research effect effect of the human resources quality, accounting understanding, and implementation SISKEUDES influence on the quality of village government financial statements in the form of journal articles and research report are taken in conformity with the purposive based on the research themes. The main instrument in this research have helped to guide the researche’s own documentation. Analysis of the data used is qualitative data analysis for data assessment narrative result of the studies found. The result of this study indicate that the variable that most influences the quality of report village is the human resources quality, accounting understanding, internal control, and information technology utilization. Keyword : Mata Analisys, Human Resources Quality, Accounting Understanding, Implementation SISKEUDES, Quality Of The Report Village

Detail Jurnal