Detail Karya Ilmiah

  • Pengaruh Orientasi Kewirausahaan Dan Inovasi Produk Terhadap Kinerja UMKM batik Gedog Khas Tuban
    Penulis : Miftakhul Jannah
    Dosen Pembimbing I : Dra. Hj. S. Anugrahini Irawati, M.M.
    Dosen Pembimbing II :Hadi Purnomo, SE., M.M.
    Abstraksi

    ABSTRAK Miftakhul Jannah, 150211100153, “Pengaruh Orientasi Kewirausahaan dan Inovasi Produk terhadap kinerja UMKM batik gedog khas Tuban”. Dibawah bimbingan Dra. Hj. S. Anugrahini Irawati,MM dan Hadi Purnomo, S.E, MM. Banyaknya faktor yang mempengaruhi kinerja usaha pada UMKM Batik khas Tuban. Hal ini bisa berupa faktor orientasi kewirausahaan dan inovasi produk. Tujuan penelitian ini adalah (a) menentukan apakah variabel orientasi kewirausahaan berpengaruh terhadap variabel kinerja UMKM batik gedog khas Tuban. (b) menentukan apakah variabel inovasi produk berpengaruh terhadap kinerja UMKM batik gedog khas Tuban. (c) menentukan apakah variabel orientasi kewirausahaan dan inovasi produk secara simultan berpengaruh terhadap variabel UMKM batik gedog khas Tuban. Penelitian ini merupakan penelitian populasi dengan 47 pengusaha batik gedog khas Tuban. Metode yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda. Berdasarkan hasil analisis dan pembahasan, maka dapat disimpulkan bahwa, 1) variabel orientasi kewirausahaan berpengaruh positif dan signifikan terhadap variabel kinerja UMKM Batik gedog khas Tuban. 2) variabel Inovasi produk berpengaruh positif dan signifikan terhadap variabel kinerja UMKM Batik gedog khas Tuban. 3) secara bersama-sama atau secara simultan orientasi kewirausahaan dan inovasi produk berpengaruh terhadap kinerja UMKM Batik gedog khas Tuban. 4) variabel orientasi kewirausahaan berpengaruh dominan terhadap variabel kinerja UMKM Batik gedog khas Tuban. Kata Kunci: Orientasi Kewirausahaan, Inovasi Produk, Kinerja UMKM.

    Abstraction

    ABSTRACT Miftakhul Jannah, 150211100153, "The Effect of Entrepreneurship orientation and Product Innovation on Performance of typical gedog batik SMEs in Tuban". Under the guidance of Dra. Hj. S. Anugrahini Irawati, SE.,MM and Hadi Purnomo,S.E, MM. There’re so many factors that effect on business performance at of typical gedog batik SMEs in Tuban. This can be in the in the form of entrepreneurial orientation factor and product innovation. The aims of this research are (a) to determine whether the Entrepreneurship orientation variable effect on variable performance of typical gedog batik SMEs in Tuban. (b) to determine whether product innovation variable effects on variable performance of of typical gedog batik SMEs in Tuban. (c) to determine whether the Entrepreneurship orientation and Product Innovation variable simultaneously effect on variable performance of typical gedog batik SMEs in Tuban. This research used the population as much as 47 entrepreneur of typical batik in Tuban as samples. The method used is multiple linear regression analysis. Using this analysis, the results indicate that 1) the entrepreurship orientation variable has positive and significant effect on variable performance of typical gedog batik SMEs in Tuban. 2) product innovation variable has positive and significant effect on variable performance of typical gedog batik SMEs in Tuban. 3) simultaneously, the entrepreneurship orientation and product innovation variables effect on variable performance of typical gedog batik SMEs in Tuban. 4) entrepreneurship orientation variable is the dominant effect on variable performance of typical gedog batik SMEs in Tuban. Keywords: Entrepreneurship orientation, Product Innovation, SMEs Performance.

Detail Jurnal