Detail Karya Ilmiah
-
PENGARUH PELATIHAN, DISIPLIN, DAN PENGAWASAN TERHADAP KINERJA KARYAWAN (Studi Pada UMKM Makanan dan Minuman Di Bojonegoro)Penulis : Dio Alfianur SofyanDosen Pembimbing I : Dr. RM. Moch. Wispandono, S.E., MS.Dosen Pembimbing II :Abstraksi
ABSTRAK Dio Alfianur Sofyan, 150211100140, Pengaruh Pelatihan, Disiplin, dan Pengawasan Terhadap Kinerja Karyawan (Studi pada UMKM Makanan dan Minuman di Bojonegoro). Dibawah bimbingan Dr. RM Moch Wispandono, SE., MS. Penelitian ini membahas permasalahan pada kinerja karyawan. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh pelatihan, disiplin, dan pengawasan terhadap kinerja karyawan. Penelitian ini dilakukan pada UMKM makanan dan minuman di Bojonegoro. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif, dengan jumlah sampel 126. Teknik pengambilan sampel adalah probality sampling dengan menggunakan cluster random sampling. Berdasarkan hasil analisis, didapatkan bahwa pelatihan, disiplin, dan pengawasan berpengaruh secara langsung maupun tidak langsung terhadap kinerja karyawan. Pelatihan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan yang ditunjukkan dengan nilai slope Unstandarized Coefficient yang positif sebesar nilai thitung 5,093> dari ttabel 1,979 dan tingkat signifikasi sebesar 0,000 < 0,05. Disiplin berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan yang ditunjukkan dengan nilai thitung 4,854> dari ttabel 1,979 dan tingkat signifikasi sebesar 0,000 < 0,05. Pengawasan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan yang ditunjukkan dengan nilai thitung 2,458> dari ttabel 1,979 dan tingkat signifikasi sebesar 0,000 < 0,05. Pelatihan, disiplin, dan pengawasan berpengaruh positif dan signifikan yang ditunjukkan dengan nilai Fhitung sebesar 161,544 > Ftabel sebesar 2,68 dan tingkat signifikan 0,000< 0,05, sehingga berpengaruh secara simultan terhadap kinerja karyawan. Pelatihan adalah variabel dominan yang berpengaruh terhadap kinerja karyawan dengan nilai beta 0,411. Kata Kunci: Umkm, Pelatihan,Disiplin, Pengawasan, Kinerja Karyawan
AbstractionABSTRACT Dio Alfianur Sofyan, 150211100140, The Effect of Training, Discipline, and Supervision on Employees Performance (Study on Food and Beverage MSMEs in Bojonegoro). Under the guidance of Dr. RM Moch Wispandono, SE., MS. This study about the employees performance problems. The purposes are to determine whether the training, discipline, and supervision effect on employees performance at food and beverage MSMEs in Bojonegoro. Its uses a quantitative approach and used 126 MSMES as respondents by cluster random sampling techniques. Using this analysis, the result showed that the training, discipline, and supervision had direct and or indirect effects on employees performance. The Training has a positive and significant effect on employees performance as indicated by a positive slope Unstandarized Coefficient value of tcount of 5.093> 1.979 (ttable) and the significance level is 0.000 <0.05. The Discipline has a positive and significant effect on employees performance as indicated by tcount is 4.854>1.979 (ttable) and the significance level is 0.000 <0.05. The Supervision has a positive and significant effect on employees performance as indicated by tcount 2.458> 1.979 (t table) and the significance level is 0.000 <0.05. The Training, Discipline, and Supervision have a positive and significant effect as indicated by a Fcount is 161.544> 2.68 (Ftable) and the significant level is 0,000 <0.05. Its means that Training is the dominant variable that effect employees performance by the beta value is 0.411. Keywords: Training, Discipline, Supervision, Employees Performance