Detail Karya Ilmiah

  • Merubah Culture Set dan Mindset Sumber Daya Manusia Sebagai Peningkatan Kualitas Pelayanan e-KTP (Studi Kasus Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kabupaten Jombang)
    Penulis : VIEN YULIA AMBARWATI
    Dosen Pembimbing I : Dr. Mohammad Alkirom Wildan, S.E, M.Si
    Dosen Pembimbing II :Dr. A. Yahya Suryawinata, S.E, M.Si
    Abstraksi

    Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi analisis tentang pelaksanaan perubahan culture set dan mindset petugas pelayanan e-KTP Dispendukcapil Jombang. Jenis penelitian ini menggunakan jenis metode penelitian kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Narasumber dalam penelitian ini merupakan 2 pimpinan di bidang pendaftaran penduduk, 2 petugas pelayanan e-KTP, dan 3 masyarakat dari latar belakang yang berbeda. Peneliti menggunakan 12 item penelitian untuk melihat bagaimana perubahan culture set dan mindset aparatur Dispendukcapil Jombang. Teknik pengumpulan data yang digunakan pada penelitian ini adalah dengan melakukan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknis analisis data yang dilakukan dengan reduksi data, penyajian data kemudian ditarik kesimpulan. Hasil penelitian ini bahwa belum ada perubahan culture set dan mindset aparatur pemerintah Dinas Kependudukan dan Catatn Sipil Kabupaten Jombang secara signifikan. Sehingga berdampak pada belum maksimalnya pelayanan yang dibeirkan kepada masyarakat. Kata Kunci: Perubahan Culture Set dan Mindset, Pelayanan Publik, e-KTP

    Abstraction

    This research is to explore the analysis of implementation e-id card service officer’s culture set and mindset change in Department of Population and Civil Registration, Jombang district. This is qualitative research method by using case study approach. This research’s interviewees consist of 2 leaders in field of population registration, 2 e-id card officers, and 3 citizens with different backgrounds. Researcher using 12 research items to know how the change of culture set and mindset officers occur. Collect data technique we used is observation, interview, and documentation. Analyzing data technique we used are reduction, data presentation then conclusion. The result showed there is no significant changing of e-id officer’s culture set and mindset. Hence give some adverse impact for the service based on public complaints. Keywords: Culture Set and Mindset, Public Service, e-ID Card

Detail Jurnal