Detail Karya Ilmiah

  • PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN DEMOKRATIS DAN KOMITMEN KARYAWAN TERHADAP KINERJA KARYAWAN MELALUI MOTIVASI KERJA SEBAGAI VARIABEL INTERVENING PADA CV. PANCA DARA UNIVERSITAS TRUNOJOYO MADURA
    Penulis : RIZAL GAZALI
    Dosen Pembimbing I : Drs. Ec. Mudji Kuswinarno, M.Si
    Dosen Pembimbing II :Nirma Kurriwati, SP,. M.Si
    Abstraksi

    Rizal Gazali, 150211100090. Pengaruh Gaya Kepemimpinan Demokratis dan Komitmen Karyawan Terhadap Kinerja Karyawan Melalui Motivasi Kerja Sebagai Variabel Intervening Pada CV. Panca Dara Universitas Trunojoyo Madura. Dibawah bimbingan Bapak Drs. Ec. Mudji Kuswinarno, M.Si dan Ibu Nirma Kurriwati SP., M.Si Penelitian ini membahas tentang permasalahan yang ada di CV. Panca Dara Universitas Trunojoyo Madura yang berkaitan dengan pola gaya kepemimpinan demokratis yang diterapkan oleh pimpinan dalam menjalankan organisasi dan komitmen karyawan serta motivasi kerja setiap karyawan yang dapat mempengaruhi kinerja karyawan. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh Gaya Kepemimpinan Demokratis dan Komitmen Karyawan Terhadap Kinerja Karyawan Melalui Motivasi Kerja Sebagai Variabel Intervening. Penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif, dengan jumlah sampel sebanyak 58. Berdasarkan hasil analisis, didapatkan bahwa gaya kepemimpinan demokratis dan komitmen karyawan berpengaruh secara langsung maupun tidak langsung terhadap kinerja karyawan melalui motivasi kerja pada CV. Panca Dara 1) Gaya kepemimpinan demokratis berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan yang ditunjukkan dengan nilai slope Unstandarized Coefficient yang positif sebesar 0,360 dan thitung sebesar 3,597 > ttabel 2,00404 dan tingkat signifikan sebesar 0,001 < 0,05. 2) Komitmen karyawan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan yang ditunjukkan dengan nilai slope Unstandarized Coefficient yang positif sebesar 0,421 dan thitung sebesar 2,743 > ttabel 2,00404 dan tingkat signifikan sebesar 0,008 < 0,05. 3) Motivasi kerja karyawan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan yang ditunjukkan dengan nilai slope Unstandarized Coefficient yang positif sebesar 0,518 dan thitung sebesar 2,988 > ttabel 2,00404 dan tingkat signifikan sebesar 0,004 < 0,05. 4) Gaya kepemimpinan demokratis berpengaruh positif dan signifikan terhadap motivasi yang ditunjukkan dengan nilai slope Unstandarized Coefficient yang positif sebesar 0,305 dan thitung sebesar 4,630 > ttabel 2,00324 dan tingkat signifikan sebesar 0,000 < 0,05. 5) Komitmen karyawan berpengaruh positif dan signifikan terhadap motivasi kerja karyawan yang ditunjukkan nilai slope Unstandarized Coefficient yang positif sebesar 0,387 dan thitung sebesar 3,614 > ttabel 2,00324 dan tingkat signifikan sebesar 0,001 < 0,05. Sedangkan untuk pengaruh mediasi yaitu gaya kepemimpinan demokratis berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan melalui motivasi kerja dengan nilai koefisien pengaruh tidak langsung sebesar 0,15799 dan hasil uji sobel dengan nilai thitung sebesar 2,50380 > ttabel 1,67356 serta taraf signifikan 0,05. Komitmen karyawan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan melalui motivasi kerja yang ditunjukkan dengan koefisien pengaruh tidak langsung sebesar 0,20046 dan hasil uji sobel dengan nilai thitung sebesar 2,25845 > ttabel 1,67356 serta taraf signifikan 0,05. Kata Kunci: Gaya Kepemimpinan Demokratis, Komitmen Karyawan, Motivasi Kerja, dan Kinerja Karyawan.

    Abstraction

    ABSTRACT Rizal Gazali, 150211100090. The Influence Of Democratic Leadership Style And Employee Commitment On Employee Performance Through Work Motivation As Intervening Variabel In CV. Panca Dara University Of Trunojoyo Madura. Under The Guidance Drs. Ec. Mudji Kuswinarno, M.Si And Nirma Kurriwati SP., M.Si This research discussed about the problem which is exist in CV. Panca Dara University of Trunojoyo Madura which is related with the pattern of democratic leadership style that applied by leader in lead the organization and employee commitment and also work motivation every employee that can affect employee performance. This research aimed to analyze the influence of democratic leadership style and employee commitment on employee performance through work motivation as intervening variabel.This research use quantitative design, with total of sample is 58. Based on the analysis result, can be obtained that democratic leadership style and employee commitment have influence either directly or inderectly on employee performance through work motivation in CV. Panca Dara. 1) democratic leadership style has a positive and significant effect on employee performance that indicated by a positive slope value Unstandarized Coefficient of 0,360 and thitung equal 3,597 > ttabel 2,00404 and significant level equal 0,001 < 0,05. 2) employee commitment has a positive and significant effect on employee performance that indicated by a positive slope value Unstandarized Coefficient of 0,421 and thitung equal 2,743 > ttabel 2,00404 and significant level equal 0,008 < 0,05. 3) work motivation has a positive and significant effect on employee performance that indicated by a positive slope value Unstandarized Coefficient of 0,518 and thitung equal 2,988 > ttabel 2,00404 and significant level equal 0,004 < 0,05. 4) democratic leadership style has a positive and significant effect on work motivation that indicated by a positive slope value Unstandarized Coefficient of 0,305 and thitung sebesar 4,630 > ttabel 2,00324 and significant level equal 0,000 < 0,05. 5) employee commitment has a positive and significant effect on employee performance that indicated by a positive slope value Unstandarized Coefficient of 0,387 and thitung sebesar 3,614 > ttabel 2,00324 and significant level equal 0,001 < 0,05. While for mediation effect is democratic leadership style has a positive and significant effect on employee performance through work motivation with coefficient of influence value indirect equal 0,15799 and the result of the sobel test with value of thitung equal 2,50380 > ttabel 1,67356 and also significant level 0,05. Commitment employee has a positive and significant effect on work motivation that indicated by coefficient of influence value indirect equal 0,20046 and the result of the sobel test with value of thitung equal 2,25845 > ttabel 1,67356 and also significant level 0,05. Keywords: Democratic Leadership Style, Commitment Employee, Work Motivation And Employee Performance

Detail Jurnal