Detail Karya Ilmiah

  • Pengaruh Komunikasi, Kerjasama Tim dan Kepemimpinan Terhadap Kinerja Pegawai (Studi pada PERUM BULOG Divisi Regional Jawa TImur)
    Penulis : Ainur Rahman
    Dosen Pembimbing I : Dr. Muhammad Alkirom Wildan, S.E., M.Si
    Dosen Pembimbing II :Dr. Ir, Nurita Andriani,M.M
    Abstraksi

    Ainur Rahman, Pengaruh Komunikasi, Kerjasama Tim Dan Kepemimpinan terhadap Kinerja Pegawai (Study Pada PERUM BULOG Divisi Regional Jawa Timur). Dibawah Bimbingan Dr. Muhammad Alkirom Wildan, S.E., M.Si. Dan Dr. Ir. Nurita Andriani, M.M. Keberhasilan suatu unit usaha tergantung dari faktor Kepemimpinan, Kerjasama tim Komunikasi dan kinerja pegawai. PERUM BULOG merupakan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang bergerak dalam bidang logistik pangan, pergudangan, survei dan pemberantasan Hama, dan menjaga harga dasar pembelian gabah serta Penyaluran bantuan sosial beras sejahtera (RASTRA) yang sangat penting di Indonesia. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui: (1) Pengaruh Komunikasi terhadap Kinerja Pegawai PERUM BULOG Divisi Regional Jawa Timur (2) Pengaruh Kerjasama Tim Terhadap Kinerja Pegawai PERUM BULOG Divisi Regional Jawa Timur (3) pengaruh Kepemimpinan Terhadap Kinerja Pegawai PERUM BULOG Divisi Regional Jawa Timur. Penelitian ini merupakan Study kasus pada PERUM BULOG Divisi Regional Jawa Timur, dengan Populasi Penelitian ini adalah Seluruh pegawai PERUM BULOG DIVRE JATIM dengan teknik pengambilan sampel menggunakan Metode Proportionate Stratified Random Sampling, dengan jumlah sampel sebanyak 43 Responden. Alat analisis yang digunakan yaitu analisis regresi berganda dengan Uji t (Persial). Penelitian ini menggunakan data primer dan data sekunder yang di peroleh langsung dari Pegawai dan PERUM BULOG DIVRE JATIM. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) Variabel Komunikasi secara persial berpengaruh positif terhadap kinerja pegawai. (2) Variabel kerjasama tim secara persial berpengaruh Positif terhadap kinerja pegawai. (3) Variabel kepemimpinan secara persial berpengaruh Positif terhadap kinerja pegawai. (4) Variabel yang memiliki pengaruh terbesar terhadap Kinerja adalah Variabel Komunikasi. Kata Kunci: Komunikasi, Kerjasama Tim, Kepemimpinan dan Kinerja Pegawai.

    Abstraction

    Ainur Rahman, An Effect Of Communication, Team Cooperation And Leadership On Performance Of Employees (Study On PERUM BULOG Of East Java Regional Division) Under the guidance of Dr. Muhammad Alkirom Wildan, S.E., M.Si. and Dr. Ir. Nurita Andriani, M.M. The success of a business unit depends on the leadership factor, the communication team collaboration and employee performance. PERUM BULOG is a State-Owned Enterprise (BUMN) that is engaged in food logistics, warehousing, survey and eradication of Pests, and maintains the basic price of buying grain and distributing social welfare rice (RASTRA) which is very important in Indonesia. This study aims to find out: (1) The Effect of Communication on PERUM Employee Performance East Java Regional Division BULOG (2) Effect of Team Cooperation on PERUM Employee Performance East Java Regional Division BULOG (3) Leadership Effect on Employee Performance PERUM East Java Regional Division BULOG . This study is a case study at PERUM East Java Regional Division BULOG, with the population of this study are all the employees of JATIM PERUM BULOG DIVRE with sampling techniques of using the Proportionate Stratified Random Sampling Method, with a total sample of 43 respondents. The study uses multiple regression analysis with t test (Persial). This study uses primary data and secondary data obtained directly from employees and PERUM BULOG JATIM DIVRE. The results of this study show that (1) Communication variables in a positive way have a positive effect on employee performance. (2) Variable team collaboration in a positive way has a positive effect on employee performance. (3) Leadership variables are positively influential on employee performance. (4) Variables that have the greatest influence on Performance are Communication Variables. Keywords: Communication, Team Cooperation, Leadership and Employee Performance

Detail Jurnal