Detail Karya Ilmiah
-
PENGEMBANGAN INVESTASI DI BIDANG PARIWISATA MELALUI PEMANFAATAN LAHAN DI PELABUHAN KAMAL KABUPATEN BANGKALANPenulis : Eric Silvia MargarethaDosen Pembimbing I : Dr. Mufarrijul Ikhwan, S.H., M. HumDosen Pembimbing II :Abstraksi
ABSTRAK Pengembangan investasi di bidang pariwisata melalui pemanfaatan lahan di Pelabuhan Kamal. Investasi menduduki peranan yang sangat strategis untuk mendorong kegiatan ekonomi. Hal ini disebabkan pariwisata mempunyai peran yang sangat penting dalam pembangunan pengembangan investasi. Penelitian dilakukan untuk mengetahui alasan Pemerintah Kabupaten Bangkalan untuk mengembangkan investasi di bidang pariwisata dan pelaksanaan pengembangan investasi di bidang pariwisata dengan cara pemanfaatan lahan di Pelabuhan Kamal. Metode penelitian yang di gunakan adalah metode penelitian hukum empiris. Penelitian di peroleh dengan menggunakan pendekatan fakta. Pendekatan fakta dilakukan dengan cara wawancara kepada pihak-pihak terkait. Hasil penelitian ini menunjukkan, bahwa untuk mengembangkan investasi di Pelabuhan Kamal Pemerintah Daerah Kabupaten Bangkalan melakukan pengembangan investasi berdasarkan Peraturan Daerah Nomor 5 Tahun 2010 Tentang Investasi Pemerintah Daerah. Lingkup pengelolaan investasi Pemerintah Daerah meliputi perencanaan, pelaksanaan investasi, penatausahaan dan pertanggungjawaban investasi, pengawasan dan divestasi. Dalam pelaksanaan pengembangan investasi di bidang pariwisata melalui pemanfaatan lahan di Dermaga Pelabuhan Kamal, Pemerintah Daerah Bangkalan sudah melakukan pengembangan di Kawasan Pelabuhan Kamal, akan tetapi belum terlaksana sepenuhnya. Dibuktikan dengan adanya potensi yang menarik di Pelabuhan Kamal yaitu Wisata Bahari. Kata kunci : pengembangan investasi, pariwisata, pemanfaatan lahan
AbstractionABSTRACT The development of investment in tourism through land use in Kamal harbor. Investment occupy a very strategic role to encourage an economic activity. This is due to tourism has a very important role of the constraction of the investment's development. The research conducted to determine the reason of Bangkalan Regency Government to develop investments in tourism and the implementation of investment's development by utilization land use in Kamal harbor. The research method used is empirical law. This reasearch is obtained by using the fact approach. It is done by interviewing related parties. The results of this study indicate, that to develop investment in the Kamal Port, the Bangkalan Regency Governments develops invesments based on Regional Regulation No. 5 of 2010 concerning Regional Goverments Investment. The scope of investment management of the Regional Goverment includes planning, implementing investment, asministering and accounting for investment, supervision and divestment. In implementating the development of investment in tourism through land use in the pier of Kamar harbor, Government of Bangkalan regency have done a development in the area around Kamal harbor however it is not yet fully fulfilled. It is proven by interesting potential in Kamal harbor, namely Maritime Tourism Key words: development investment, tourism, land use