Detail Karya Ilmiah

  • Agresifitas Verbal Anak Usia Dini yang Sekolah DI Daerah Pesisir
    Penulis : Fadilah Yuliandari
    Dosen Pembimbing I : Dewi Mayangsari, S.Psi., M.Psi
    Dosen Pembimbing II :Dwi Nurhayati Adhani, S.Psi., M.Psi
    Abstraksi

    ABSTRAK Permasalahan yang ditemui di lapangan yaitu, dua anak yang tinggal di wilayah pesisir menunjukkan karakter yang cukup keras berupa berkata kasar dan kotor. Dibuktikan dengan adanya perilaku anak-anak yang tidak sesuai dengan tingkatan anak seusianya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran agresifitas verbal anak usia dini yang sekolah di daerah pesisir. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif metode deskriptif. Data dilakukan melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Menggunakan pemeriksaan keabsahan data yaitu uji kredibilitas, transferability, dependenbility, confirmability. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa bentuk agresifitas verbal terdapat beberapa aspek yang dominan yaitu intimidasi, mengucilkan atau mempermalukan, kebiasaan mencela dan tidak menindahkan atau menolak teman. Sedangkan yang tidak dominan muncul yaitu aspek tidak menindahkan atau menolak teman. Faktor yang menyebabkan agresifitas verbal yaitu faktor keluarga dan sekolah. Kata Kunci : Agresifitas Verbal, Anak Usia 5-6 Tahun.

    Abstraction

    Abstract There are two problems that appear on the field, two children that lives in the cast shows hard charracter such as said harshly. It prove with the behavior that not accordance and different with the other children. This research Sims to know the realy childhood verbal aggressiveness that study and lives in coaster. This research using descriptive qwalitative methodist. And analyzing the data using 3 ways, observasional, conversation and documentation. The validation data such as credibility check, transferan ikut, dependebality, and confirmablity. The result of this research shows that early childhood verbal aggressiveness aspect that appear such as intimidate, appears to intimidate, squeeze out, and embarrassing, then bullying, rejected to be friend and the subdominant aspect is rejected as a friend Key word: Verbal Aggresiveness, children 5-6 Years Old

Detail Jurnal