Detail Karya Ilmiah
-
Pengaruh Model Pembelajaran Thinking Aloud Pair Problem Solving (TAPPS) Terhadap Kemampuan Pemecahan Masalah SiswaPenulis : Nova SafariaDosen Pembimbing I : Fatimatul Munawaroh, S.Si., M.SiDosen Pembimbing II :Irsad Rosidi, S.pd., M.PdAbstraksi
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran Thinking Aloud Pair Problem Solving (TAPPS) terhadap kemampuan pemecahan masalah siswa. Penelitian dilaksanakan di SMP Negeri 4 Bangkalan tahun ajaran 2017/2018. Metode penelitian eksperimen menggunakan desain penelitian Quasi Experimental design dengan bentuk nonequivalent Control Group Design. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VII SMP Negeri 4 Bangkalan. Sampel yang digunakan adalah kelas VII B sebagai kelas eksperimen menggunakan model pembelajaran TAPPS dan kelas VII F sebagai kelas kontrol menggunakan model konvensional. Uji normalitas dan homogenitas data kemampuan pemecahan masalah siswa didapatkan hasil bahwa data berdistribusi normal dan memiliki varians yang homogen. Hasil perhitungan uji-t sampel bebas diperoleh nilai thitung sebesar 3,746 dan ttabel dengan taraf signifikansi 5% sebesar 1,675, karena thitung > ttabel (3,746 > 1,675) maka Ho ditolak dan Ha diterima. Berdasarkan hasil uji hipotesis penelitian dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan model pembelajaran Thinking Aloud Pair Problem Solving (TAPPS) terhadap kemampuan pemecahan masalah siswa pada mata pelajaran IPA siswa kelas VII SMP Negeri 4 Bangkalan.
AbstractionThe purpose this research to know the influence learning model Thinking Aloud Pair Problem Solving (TAPPS) to the students’ problem solving skill. This research was conducted at Junior High School 4 Bangkalan study yard 2016/2017. The exsperimental research method used Quasi Exsperimental design with nonequivalent Control Group Design. The population of this was all students in the seventh grade of Junior High School 4 Bangkalan. The sample used students’ of class VII B exsperimental class using learning model TAPPS and class VII F as control class using conventional model. Test of normality and homogenity the students’ problem solving skill were taken that the data were normally and had homogeneous variance. The result independent sample t-test obtained tcount of 3,746 and ttable with 5% significance level of 1,675, because tcount > ttable (3,746 > 1,675) so Ho the rejected and Ha the accepted. Based on the result of the research hypothesis test be cloncluded that there is influence in significant learning model Thinking Aloud Pair Problem Solving (TAPPS) to students’ problem solving skill on science subject for the seventh grade students’ of Junior High Scholl 4 Bangkalan.