Detail Karya Ilmiah

  • Bahan Ajar E-Learning Berbasis CTL Terhadap Keterampilan Berpikir Kritis Menggunakan Aplikasi Moodle
    Penulis : Mala Mulia
    Dosen Pembimbing I : Laila Khamsatul Muharrami, S.Si., M.Si.
    Dosen Pembimbing II :Ana Yuniasti Retno Wulandari, S.Pd., M.Pd.
    Abstraksi

    Tujuan penelitian ini adalah mengetahui keterbacaan dan respon siswa terhadap bahan ajar. Bahan ajar yang dikembangkan adalah bahan ajar e-learning berbasis CTL terhadap keterampilan berpikir kritis menggunakan aplikasi moodle. Penelitian ini merupakan penelitian dan pengembangan dengan menggunakan model Borg & Gall. Penelitian dilaksanakan di SMP Negeri 1 Socah kelas VII C dengan 17 siswa pada semester genap tahun ajaran 2017/2018. Berdasarkan hasil penelitian disimpulkan bahwa: (1) Keterbacaan memperoleh nilai rata-rata 85,9% dengan kategori sangat baik. (2) Hasil rata-rata respon siswa 75,53% dengan kategori sangat menarik. Bahan ajar e-learning berbasis CTL menggunakan aplikasi moodle dapat meningkatkan keterampilan berpikir kritis siswa.

    Abstraction

    The aim of this study is to know readable and student response of teaching material. The development point of material is e-learning teaching material based on CTL over critical thinking skills using moodle application. This study is research and development by using Borg & Gall model. The study was did in SMP Negeri 1 Socah class VII C with 17 students in the even semester of the 2017/2018 academic year. Based of the result of this study are: (1) Readability gets an average grade of 85.9% wich is very good category. (2) The average student response rate is 75,53% with very interesting category. CTL-based e-learning teaching materials using moodle applications can improve students' critical thinking skills.

Detail Jurnal