Detail Karya Ilmiah
-
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN CIRC(COOPERATIVE INTEGRATED READING AND COMPOSITION) MELALUI METODE PQRST TERHADAP MINAT BACA SISWAPenulis : Imanis SulfaDosen Pembimbing I : Yunin Hidayati,S.Si.,M.SiDosen Pembimbing II :Wiwin Puspita Hadi,S.Si.,M.PdAbstraksi
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh, minat baca siswa, keterlaksanaan pembelajaran dan respon siswa setelah penggunaan model CIRC(Cooperative Integrated Reading and Composition) melaui metode PQRST pada materi Pemanasan Global.Jenis penelitian ini adalah penelitian eksperimen dengan desain Quasi Eksperimental.Waktu penelitian dilaksanakan pada semester genap tahun ajaran 2017/2018.Populasi penelitian adalah siswa kelas VII di SMP Negeri 4 Bangkalan.Sampel diambil dengan teknik Purposive Sampling. Sampel yang digunakan adalah kelas VII E sebanyak 32 siswa sebagai kelas kontrol dan kelas VII F sebanyak 27 siswa sebagai kelas eksperimen. Analisis data menggunakan statistik deskriptif dan uji-t sampel bebas dengan bantuan SPSS versi 18. Hasil pengujian hipotesis minat baca siswa diperoleh nilai –thitung ? ttabel ? thitung (-2,479 ? 2,00247 ? 2,479) dengan nilai signifikansi 0,016 < 0,05 sehingga H0 ditolak dan H1 diterima. Minat baca siswa pada kelas eksperimen lebih baik dibandingkan kelas kontrol dengan nilai rata-rata pada kelas ekperimen sebesar 76,67 dan 69,34 pada kelas kontrol. Rata-rata keterlaksanaan pembelajaran pembelajaran sebesar 98% dengan kategori sangat baik. Rata-rata respon siswa sebesar 73,66% dengan kategori baik. Berdasarkan hasil uji hipotesis tersebut maka dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran CIRC melalui metode PQRST berpengaruh terhadap minat baca siswa pada kelas eksperimen
AbstractionThe study aimed determine the influence, reading intererest of student, the implementation of learning, and the response of stundent after the use of CIRC (Cooperative Integrated Reading and Composition) through PQRST method on the material Global Wraming. This type of research is a type of experimental research with Quasi Eksperimental design. The time of study was conducted in the even semester of the academic year 2017/2018. The population of the research is the student of class VII in SMP Negeri 4 Bangkalan. Samples were taken with Purposive Sampling technique. The sample used is class VII E of 32 students as control class and class VIII F as many as 27 students as experiment class. Data analyze used descriptive statistic and free sample t-test with the help of SPSS version 18 program. The result of hypothesis testing of reading interest of students is obtained value –tcount ? ttabel ? tcount(-2,479 ? 2,00247 ? 2,479), with significance value obtained 0,016 < 0,05 so that H0 rejected and H1 accepted. Reading interest of students in experiment class of 76,67 and 69,34 in control class. The average of instruction learning is 98% with very good category. The average student respons is 73,66% with good category. Based on result of hypothesis testing it can be concluded that model of learning CIRC (Cooperative Integrated Reading and Composition) through PQRST method influence on students reading interest in the experimental class