Detail Karya Ilmiah
-
PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS ANIMASI 2D PADA MATERI OFFER AND SUGGESTIONPenulis : SITI AINUN ZAHROHDosen Pembimbing I : WANDA RAMANSYAH, S. Pd., M. PdDosen Pembimbing II :MUCHAMAD ARIF, S. Pd., M. PdAbstraksi
Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media pembelajaran berbasis animasi 2D (video animasi 2D) untuk membantu siswa dalam mengatasi kesulitan membaca teks bahasa Inggris, memahami dan meningkatkan daya tarik siswa untuk belajar materi Offer and Suggestion. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui kualitas dan respon siswa terhadap video animasi 2D. Penelitian ini menggunakan model pengembangan ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementation, Evaluation). Pengujian penelitian ini dilakukan kepada siswa kelas XII SMK Nurul Amanah dengan menggunakan tiga aspek yaitu efektivitas, efisiensi dan daya tarik. Berdasarkan hasil pengujian terhadap kelompok besar mendapatkan hasil sebesar 83,57% untuk aspek efektivitas, 83,49% untuk aspek efisiensi dan 80,32% untuk aspek daya tarik. Berdasarkan penilaian tersebut media berbasis animasi 2D (video animasi 2D) dinyatakan memiliki kualifikasi yang tinggi dan layak digunakan sebagai media pembelajaran pada materi Offer and Suggestion. Kata Kunci: Media Pembelajaran, Animasi 2D, Offer and Suggestion, ADDIE
AbstractionThis research aims to develop 2D animation-based learning media (2D animation video) to help students in coping with difficulty of reading texts in English, understanding and improving of students attraction to learn about Offer and Suggestion material.. This research was conducted to know the quality and response students against 2D animated video. This research using ADDIE development model (Analysis, Design, Development, Implementation, Evaluation). Testing of this research done to the grade XII of SMK Nurul Amanah by using three aspects of effectiveness, efficiency and attraction. Based on the test results against a large group of getting results of 83,57% for aspects of effectiveness, 83,49% for aspect of efficiency and of 80,32% for aspect of attraction. Based on the assessment of media-based 2D animation (animated video) stated has high and decent qualifications 2D used as a medium learning on the material offer and suggestion. Keywords: Media Learning, 2D Animation, Offer and Suggestion, ADD