Detail Karya Ilmiah
-
PROFIL PENALARAN PROPORSIONAL SISWA KELAS X DALAM MEMECAHKAN MASALAH JARINGAN DASAR DITINJAU DARI GAYA KOGNITIF SISTEMATIS DAN INTUITIF DI SMKN 2 BANGKALANPenulis : Lainatul JannahDosen Pembimbing I : Muchamad Arif, S.Pd., M.PdDosen Pembimbing II :Sigit Dwi Saputro, S.Pd., M.PdAbstraksi
SMK dituntut untuk mempunyai keterampilan dalam berbagai bidang pembelajaran, salah satunya Teknik Komputer dan Jaringan. Pada hasil observasi yang dilakukan di SMKN 2 Bangkalan kelas X TKJ dalam pengamatan selama beberapa hari. Guru memberikan soal permasalahan pengalamatan IP jaringan, siswa mengerjakan soal tersebut dengan cara yang berbeda-beda. Perbedaan cara menjawab soal antara siswa satu dengan siswa yang lainnya. Tujuan penelitian ini adalah menggambarkan penalaran proporsional siswa dalam memecahkan masalah jaringan dasar ditinjau dari gaya kognitif sistematis dan intuitif berdasarkan indikator penalaran proporsional. Langkah pertama melakukan TGK sistematis dan intuitif dengan melibatkan semua siswa kelas XI. Langkah kedua menentukan subyek penelitian gaya kognitif sistematis dan intuitif dengan melakukan pertimbangan guru produktif TKJ kelas X & XI. Langkah ketiga melakukan tes pemecahan masalah materi subneting pada masing – masing subyek tersebut. Kata-kata Kunci : penalaran proporsional, pemecahan masalah polya, jaringan dasar komputer, gaya kognitif sistematis dan intuitif
AbstractionVocational schools are required to have skills in various fields of learning, one of them is Computer and Network Engineering. On the results of observations conducted at SMK 2 Bangkalan, class X TKJ was observed for several days. The teacher gives a problem with the addressing of the network IP, students work on the problem in different ways. The difference in how to answer questions between students one with other students. The purpose of this study is to describe students' proportional reasoning in solving basic network problems in terms of systematic and intuitive cognitive style based on proportional reasoning indicators. The first step is to carry out systematic and intuitive TGK involving all students of class XI. The second step determines the subject of systematic and intuitive cognitive style research by taking into consideration the productive teacher of the TKJ class X & XI. The third step tests the problem solving subneting on each of these subjects. Key Words : proportional reasoning, problem solving, basic computer networks, systematic and intuitive cognitive styles