Detail Karya Ilmiah

  • PENGEMBANGAN SISTEM INFORMASI ADMINISTRASI SKRIPSI BERBASIS WEB DI PROGRAM STUDI PENDIDIKAN INFORMATIKA
    Penulis : Putri Rahayu Ningtyas
    Dosen Pembimbing I : Wanda Ramansyah, S.Pd., M.Pd.
    Dosen Pembimbing II : Medika Risnasari, S.ST., M.T.
    Abstraksi

    Sistem administrasi skripsi di Program Studi Pendidikan Informatika masih menggunakan cara manual diantaranya adalah mahasiswa mengisi formulir pengajuan judul skripsi. Maka dari itu penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan Sistem Informasi Administrasi Skripsi Berbasis Web di Program Studi Pendidikan Informatika. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Research and Development (R&D) dengan model waterfall. Model waterfall terdiri dari 4 tahapan yaitu analisis kebutuhan, desain, pengkodean, dan pengujian. Sistem Informasi Administrasi Skripsi Berbasis Web dapat memberikan keluaran kepada penggunanya berupa kemudahan dalam rekapitulasi data skripsi, pengolahan nilai hasil ujian skripsi, laporan mahasiswa layak skripsi, laporan pengajuan judul, laporan pembimbingan mahasiswa, laporan jumlah penelitian, laporan jumlah dosen, laporan jumlah mahasiswa skripsi, laporan ujian skripsi, dan laporan berita skripsi. serta dilengkapi dengan beberapa fitur diantaranya, fitur import excel, fitur cetak data, dan fitur “search”. Hasil yang didapat dari angket respon ahli sistem menunjukkan X=1 yang menunjukkan sistem berfungsi secara keseluruhan dan berfungsi dengan baik. Hasil angket respon admin adalah 95% yang menunjukkan bahwa sistem informasi administrasi skripsi sesuai kebutuhan Program Studi Pendidikan Informatika dan hasil angket respon mahasiswa adalah 90% yang menunjukkan bahwa sistem ini memudahkan untuk mencari informasi skripsi yang dibutuhkan. Dari hasil tersebut dapat disimpulkan Sistem Administrasi Skripsi Berbasis Web sangat layak digunakan. Kata Kunci : Administrasi Skripsi, Sistem Informasi, Web

    Abstraction

    Thesis administration in Informatics Education Study Program still had done manually, such as students have to fill the form of their title’s submission. Thus, this study aimed to develop the Thesis Administration System into Web Based Thesis Administration Information System in Informatics Education Study Program. This study used Research and Development method by using Waterfall model. The stages of Waterfall research model consist of demanding, designing, coding, and testing phase. Web Based Thesis Administration Information System can provide results for data usage in thesis data recapitulation, thesis results measurement, thesis feasible students report, title submission report, student coaching report, number of research report, number of report, student thesis number report, thesis report, and thesis news report. It also comes with several 2 features, such as excel import feature, data print feature, and "search" feature. The result of system expert survey showed X=1, indicated that system worked well entirety. The result of admin survey was 95%, which indicated that the administrative information system was useful. Meanwhile the result of the students' responses survey was 90%, which showed that the system was able to simplify students in searching the required thesis information. From these results can be concluded that System Thesis Administration was very feasible to be used. Keywords: Information Systems, Thesis Administration, Web

Detail Jurnal