Detail Karya Ilmiah

  • PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TWO STAY TWO STRAY (TS-TS) BERBANTUAN MEDIA BENDA-BENDA KONKRET TERHADAP PEMAHAMAN KONSEP SISWA KELAS V PADA MATA PELAJARAN IPA
    Penulis : SAMSIYAH
    Dosen Pembimbing I : Mujtahidin, S.Pd., M.Pd,
    Dosen Pembimbing II :Isna Ida Mardiyana,S.Pd., M.Pd.
    Abstraksi

    Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan menggunakan quasi experimental desain, yang dilaksanakan di kelas V SDN Kamal 2 dengan jumlah 44 siswa. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe two stay two stray (TS-TS) berbantuan media benda–benda konkret terhadap pemahaman konsep siswa kelas V pada mata pelajaran IPA. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan tes dan observasi. Berdasarkan hasil perhitungan uji hipotesis penelitian dengan uji t dua sampel independen diperoleh t hitung = 6,0091 dan t = 2.024 dengan t hitung > t sehingga Ho ditolak dan Ha diterima yang artinya model pembelajaran kooperatif tipe two stay two stray (TS–TS) berbantuan media benda–benda konkret berpengaruh siginifikan terhadap pemahaman konsep siswa kelas V pada mata pelajaran IPA. Berdasarkan hasil observasi aktivitas siswadiperoleh nilai rata–rata persentase pada pertemuan pertama sebesar 82,1% yang berkategorikan baik, pertemuan kedua sebesar 89,7% dengan kategori sangat baik. Hal ini dapat disimpulkan bahwa aktivitas siswa dalam mengikuti proses pembelajaran dengan menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe two stay two stray berbantuan media bendabenda konkret berjalan dengan sangat baik. tabel Kata Kunci: Two Stay Two Stray, Media Benda–Benda Konkret, Pemahaman Konsep. tabel

    Abstraction

    This study uses the quantitative research with quasi experimental design. The study was done to teach for 44 five-grade-students who studied in SDN 2 Kamal. The purpose of this study is to know the influences of cooperative learning type two stay two stray (TS–TS) assisted by the concret stuff concerning to five-grade-students understanding on science studies. The technique of collecting data uses paper-based test and observation. According to the result of the paper-based test by doing the two test independent, there was the result that t calculate = 6,0091 and t = 2.024 with t calculate > t table. table Thus, Ho was rejected and Ha was accepted meaning that coorporative learning type two stay two stray (TS–TS) assisted by the concret stuff concerning to five-grade-students understanding on science studies. According to the observation, student’s activity has the percentage average value on first meeting was about 82,1% which has good category, the second meeting was about 89,7% with very good category. it can be conculded that of student’s activity the learning process with cooperative learning type two stay two stray (TS–TS) assisted by the concret stuff concerning to five-grade-students understanding on science studies working excellently. Keyword: Two Stay Two Stray, The Concret Objects Media, The Understanding Concept.

Detail Jurnal