Detail Karya Ilmiah

  • Pengaruh Metode Kumon Berbantuan Permainan Tangram Terhadap Hasil Belajar Matematika Siswa Kelas III SDN Grabagan Sidoarjoā€¯.
    Penulis : Nurul Khoirotin,
    Dosen Pembimbing I : Mohammad Edy Nurtamam, S. Pd., M.Si
    Dosen Pembimbing II :Rika Wulandari, S.Pd., M. Pd.
    Abstraksi

    Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan yang signifikan hasil belajar matematika antara kelas yang menggunakan metode Kumon berbantuan permainan Tangram dengan kelas yang menggunakan pembelajaran konvensional dan untuk mengetahui respon siswa pada pembelajaran yang menggunakan metode Kumon berbantuan permainan Tangram. Pendekatan yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif menggunakan metode eksperimen. Desain yang digunakan adalah Quasi Experimental Design dengan bentuk Desain Nonequivalent Control Group Design. Penelitian ini dilaksanakan di kelas III SDN Grabagan Sidoarjo. Populasi penelitian ini adalah siswa kelas III yang berjumlah 40 siswa, dan teknik pengambilan sampel menggunakan sampel jenuh. Instrumen yang digunakan adalah tes hasil belajar berupa pretest dan posttest, dan lembar observasi keterlaksanaan pembelajaran. Rata-rata nilai pretest 70,65 mengalami peningkatan menjadi 82,65 (rata-rata posttest). Pengujian hipotesis penelitian menggunakan uji t dengan hasil t hitung = 2,896 > t tabel = 2,025 artinya terdapat perbedaan yang signifikan, sehingga dapat dikatakan terdapat pengaruh yang signifikan metode Kumon berbantuan permainan Tangram terhadap hasil belajar siswa. Kata kunci: Metode Kumon, Permainan Tangram, Hasil Belajar.

    Abstraction

    The study aims to determine the siqnificant differences in the result of learning mathematics between classes that use the Kumon method of aided Tangram game with a class that use conventional learning. This study uses quantitative approach with experiment methods. The design which use is Quasi Experiment Design form of Nonequivalent Control Group Design. The study is conducted in the third grade Grabagan Elementary School Sidoarjo. The population of this study is students third grade, amount 40 students, and sampling techiques using saturated samples. The instruments which used are the result of learning in the form of pretest and posttest, and observation shect of learning implementation once. The average of pretest score is 70,65 which increased to 82,65 (posttes average). Testing research hypothesis using t test with the result t count = 2,896 > t table = 2,025 means that there is a siqnificant difference, so it can be said that there is a significan effect Kumon method aided Tangram game on the result of student learning. Keywords: Kumon Method, Tangram Game, Result of Learning

Detail Jurnal