Detail Karya Ilmiah
-
PENGARUH KEBIASAAN BELAJAR DAN TINGKAT PENDIDIKAN ORANG TUA TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN MATEMATIKAPenulis : Fitriana Dewi MalindaDosen Pembimbing I : Mohammad Edy NurtamamDosen Pembimbing II :Rika WulandariAbstraksi
Penelitian ini untuk mengetahui pengaruh kebiasaan belajar dan tingkat pendidikan orang tua terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran matematika. Pendekatan penelitian yaitu kuantitatif deskriptif. Penelitian dilaksanakan di SDN Telagabiru 02 Kecamatan Tangjung Bumi Bangkalan pada kelas tinggi yang berjumlah 71 siswa. 1) Hasil perhitungan uji signifikan diperoleh thitung = 29.321 > ttabel = 1.995, maka Ho ditolak sehingga terdapat pengaruh antara kebiasaan belajar terhadap hasil belajar siswa. 2) Hasil perhitungan uji signifikan yang kedua diperoleh thitung = 87.000 > ttabel = 1.995, maka Ho ditolak sehingga terdapat pengaruh antara tingkat pendidikan orang tua terhadap hasil belajar siswa. 3) Hasil Perhitungan uji regresi linier berganda diperoleh persamaan Y = 49.541 + 0.2812X1 + 2.865X2 dan nilai Fhitung = 278.403 > Ftabel 3.130, maka Ho ditolak sehinga terdapat pengaruh secara simultan antara kebiasaan belajar dan tingkat pendidikan orang tua terhadap hasil belajar siswa sebesar 89.1%. Kata kunci: Kebiasaan belajar, tingkat pendidikan orang tua, dan hasil belajar.
AbstractionThe aim of this research was to investigate the impact of learning habits and parent’s educational level through students learning outcomes on Mathematics subject. Data for this research were collected using quantitative descriptive approach. This research was conducted in Primary School of Telagabiru 02, Tanjung Bumi, Bangkalan in senior class with 72 students. 1) the result of significant test obtained tcount = 29.321 > ttable = 1.995, then Ho is rejected so that it has an impact on learning habits through students learning outcomes. 2) the result of the second significant test obtained tcount = 87.000 > ttable = 1.995, then Ho is rejected so that there is an impact on parents’ educational level through students learning outcomes. 3) the result of multiple linear regression test obtained the equation of Y = 49.541 + 0.2812X1 + 2.865X2 and the value Fcount = 278.403 > Ftable 3.130, then Ho is rejected, hence there is simultaneous impact between learning habits and parents’ educational level through the students learning outcomes of 89.1%. Keywords: Learning habits, parents’ educational level and learning outcomes