Detail Karya Ilmiah

  • hubungan antara konflik interpersonal dengan stres kerja pada perawat di puskesmas yang memiliki tingkat turnover tinggi
    Penulis : zhafira fairuza
    Dosen Pembimbing I : dr.siti nurfitria, s.ked, m.biomed
    Dosen Pembimbing II :masrifah, s.psi, m.si
    Abstraksi

    ABSTRAK Zhafira Fairuza. 140541100018. Hubungan antara konflik interpersonal dengan stress kerja pada perawat di puskesmas yang memiliki tingkat turnover tinggi. Skripsi. Program studi Psikologi. Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Budaya. Universitas Trunojoyo Madura. 2018. xx + 66 halaman + 15 lampiran Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui Hubungan antara konflik interpersonal dengan stress kerja pada perawat di Puskesmas yang memiliki tingkat turnover tinggi. Metode penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif korelatif dengan mengambil sampel 23 orang perawat dengan kriteria perawat yang tergolong usia muda 20 – 30 tahun, dengan lama kerja singkat sekitar 10 tahun, dan tergolong perawat tidak tetap di Puskesmas Batuputih Sumenep. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan skala psikologi yaitu skala konflik interpersonal sebanyak 30 item dan skala stress kerja sebanyak 30 item. Cara pengambilan sampel menggunakan teknik sampel jenuh. Uji statistik menggunakan uji korelasi Spearman Rank dengan bantuan program SPSS Statistika 23.0 for Windows. Hasil penelitian dalam uji korelasi Spearman Rank di peroleh nilai korelasi 0,457 dan sig.(2-tailed) sebesar 0,032, karena hasil yang diperoleh < 0,05 maka sesuai dasar pengambilan keputusan dalam uji korelasi spearman rank, maka Ho ditolak dan Ha diterima. Sehingga dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan yang signifikansi antara konflik interpersonal dengan stress kerja pada perawat di puskesmas yang memiliki tingkat turnover tinggi. Penelitian ini menunjukkan bahwa perawat di Puskesmas Batuputih Sumenep sebagian besar memiliki tingkat konflik interpersonal dengan kategori sedang atau dengan persentase 52%. Penelitian ini juga menunjukkan perawat di Puskesmas Batuputih Sumenep sebagian besar memiliki tingkat stress kerja dengan kategori sedang atau dengan persentase 91%. Kata kunci : konflik interpersonal, perawat, stress kerja, turnover tinggi. Daftar pustaka : 28 (2001 – 2018)

    Abstraction

    ABSTRACT Zhafira Fairuza. 140541100018. The relationship between interpersonal conflict and job stress on the nurse in the health center that has a high turnover rate. Thesis. Psychology study program. Faculty of Social and Cultural Sciences. University of Trunojoyo Madura. 2018. xx + 66 pages + 15 attachments. The purpose of this study is to determine the relationship between interpersonal conflict and job stress on the nurse in the health center that has a high turnover rate. This research used quantitative correlative research by taking a sample of 23 nurses with the criteria of nurses who were classified as young age 20-30 years, with a short work period of about 10 years, and classified as non-permanent nurses at Batuputih Sumenep Health Center. The method of data collection used a psychological scale, namely the scale of interpersonal conflict as many as 30 items and a job stress scale of 30 items. The sampling method used a saturated sample technique. Statistical tests used the Spearman Rank correlation test by using SPSS Statistics 23.0 for Windows. The results of the study in the Spearman Rank correlation test was obtained a correlation value of 0.457 and sig (2-tailed) of 0.032 because the results were obtained <0.05 based on the basic decision in the Spearman rank correlation test, meaning that Ho is rejected and Ha is accepted. It can be concluded that there is a significant relationship between interpersonal conflict and job stress on the nurse in the health center that has a high turnover rate. This study shows most nurses at Batuputih Sumenep have a level of interpersonal conflict with a moderate category or a percentage of 52%. The study also showed that nurse at the Batuputih Sumenep health center mostly had work stress levels in the medium category or with a percentage of 91%. Keywords: interpersonal conflict, nurses, job stress, high turnover. Bibliography: 28 (2001-2018)

Detail Jurnal