Detail Karya Ilmiah

  • Suami Siaga (Studi Kasus Kepedulian Suami Terhadap Kehamilan Istri Di Kelurahan Kraton Kabupaten Bangkalan)
    Penulis : Ella Rustiana
    Dosen Pembimbing I : Dr. Dra. Sri Hidayati, M.Si
    Dosen Pembimbing II :
    Abstraksi

    ABSTRAK Ella Rustiana, 140521100125, Program Studi Sosiologi Fakultas Ilmu Sosial Dan Ilmu Budaya Universitas Trunojoyo Madura.” Suami Siaga(Studi kasus pada suami yang peduli terhadap kehamilan istri di Kelurahan Kraton Kabupaten Bangkalan)” Suami siaga merupakan suami yang siap menjaga istrinya yang sedang hamil, menyediakan tabungan bersalin, serta memberikan kewenangan untuk menggunakannya apabila terjadi masalah kehamilan. Suami yang mempunyai kepedulian terhadap kehamilan istri yang berlokasi di Desa Kelurahan Kraton Kabupaten Bangkalan. Permasalahan yang sering dihadapi oleh para suami adalah masalah yang belum mengerti tentang proses-proses kehamilan istri, ilmu-ilmu untuk memahami bagaimana proses kehamilan itu dan proses persalinan. Akan teapi seiring perkembangan jaman ini para suami mulai menyadari akan pentingnya ilmu-ilmu kehamilan, untuk itu para suami mulai memperdulikan istri-stri mereka. Sehingga penelitian ini bertujuan untuk mengetahui, bagaimana bentuk tindakan suami siaga terhadap kehamilan istri? Jenis penelitian ini merupakan penelitian lapangan yang bersifat deskriptif kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, observasi, dan dokumentasi. Setelah data-data terkumpul maka penulis pun menganalisis dengan menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan pisau analisis teori tindakan sosial dari Max Weber. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa, suami yang sangat mempedulikan kehamilan istri, mereka yang senantiasa menjaga istrinya dengan baik, dan juga menjaga anak yang masih ada di dalam kandungan. Berusaha untuk menuruti semua keinginan istri bik dari mengidam maupun yang tidak mengidam, sekeras mungkin memberikan kasih sayang yang lebih terhadap istri. Itulah bentuk dari tindakan suami yang peduli terhadap kehamilan istri. Kata Kunci : Suami Siaga, Peduli Terhadap Kehamilan Istri.

    Abstraction

    ABSTRACT Ella Rustiana, 140521100125, Sociology Study Program Faculty of Social and Cultural Sciences University of Trunojoyo Madura.” Husband Alert (Case Study on Husband Who Cares about Wife’s Pregnancy in Kraton Bangkalan).” Husband alert is a husband who is ready to taking care of his pregnant wife, providing maternity savings and giving an authority to the wife to use it in case of pregnancy problem. Husband who has concern for wife’s pregnancy is located in the Village of Kraton Bangkalan. The problems often faced by husband are the uninformed problems of wife’s pregnancy process, knowledge to understand how the pregnancy and childbirth processes are. However, over the development of this era, the husband begins to realize the importance of the knowledge of pregnancy, so that the husband begins to take care of his wife. This study has an objective to know the forms of action of husband alert on wife’s pregnancy. This study is a qualitative descriptive field research with case study approach. Technique of collecting data uses interview, observation, and documentation. After the data collected, then they are analyzed by using qualitative descriptive method with social action theory of Max Weber as knife of analysis. The results of the study show that the husband who is very concerned about wife’s pregnancy those who always taking care of his wife and his child who is still in the womb well. He tries to comply with all the wishes of the wife, whether craved or not craved, and give more affection to the wife. Those are the forms of the husband’s action that are caring for his wife’s pregnancy. Keywords: Husband Alert, Caring for Wife’s Pregnancy.

Detail Jurnal