Detail Karya Ilmiah

  • Abstraksi

    Fery Fadly. 140521100088. Program Studi Sosiologi. Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Budaya. Universitas Trunjoyo Madura. KONFLIK KELUARGA (Studi Kasus Tentang Konflik Antar Keluarga Dalam Pembagian Uang Ganti Rugi Pembebasan lahan Pembangunan Jalan Tol Di Desa Pohsangit Lor Kecamatan Wonomerto Kabupaten Probolinggo). Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui dan memahami konflik antar keluarga dalam pembagian uang ganti rugi pembebasan lahan pembagunan jalan tol di desa pohsangit lor kecamatan wonomerto kabupaten probolinggo. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif kualitatif degan metode pendekatan studi kasus. Metode pengumpulan data mengunakan metode purposive sampling, teknik pengambilan data melalui reduksi data, penyajian data dan verifikasi. Teknik pemeriksaan keabsahan mengunakan triangulasi sumber. Teori yang digunakan adalah teori konflik Lewis Alfred Coser. Berdasarkan temuan di lapangan dan analisis teoritik menunjukkan Konflik antar keluarga yang terjadi pada masyarakat yang lahannya terkena jalan tol diebabkan oleh uang ganti rugi yang mana dalam pembagian uang ganti rugi terebut tidak merata dalam pembagianya ada yang mendapat 30 Juta, 20 Juta dan ada yang mendapat 10 Juta. Adapun penyebab lain yaitu adalah benda wakaf yang mana benda wakaf ini juga menjadi permasalannya karna ada yang tidak setuju apa bila benda wakaf itu dipindah sehingga ini menjadi konflik bersama antar keluarga. Sementara itu dampak dari konflik antar keluarga yang terjadi pad masyarakat yang lahanya terkena pembangunan jalan tol, berdasarkan hasil penelitian yang telah dijelaskan pada bab sebelumnya antar lain sebagai berikut: (a) menurunya keharmonisan dalam keluarga, (b) tidak adanya silaturrahmi dalam keluarga.(c) rebutan perpindahan kuburan yang mana kuburan yang merka rebutkan adalah kuburan nenek moyang mereka sehingga kuburan kakek dan nenek mereka sekarang berbeda tempat ada yang dilahan sendiri dan ada yang dilahan yang disediakan pemerintah dikarnakan konflik keluarga. Aktor konflik dalam konflik antar keluarga ini yaitu aktor konflik yang terlibat langsung yaitu dari keluarga Sekarto yaitu diantaranya Mistar berkonflik degan kakaknya Sun. Kata kunci : konflik, keluarga, pembebasan lahan, jalan tol.

    Abstraction

    Fery Fadly. 140521100088. Study Prgram Sociology. Faculty of Social and Cultural Sciences University of Trunojoyo Madura. family conflict (a case study on conflict between families in indemnity distribution of soil allowance of building toll road in Pohsangit Lor Village, Wonomerto, Probolinggo) The purpose of this research is to find and understand conflict between families in indemnity distribution of soil allowance of building toll road in Pohsangit Lor Village, Wonomerto, Probolinggo. This research uses descriptive qualitative research methodology by a case study approach. The method of collecting the data uses purposive sampling. The technique of collecting the data uses data reduction, data display, and verification. The technique of analyzing the data uses the triangulation source. This study uses conflict theory by Lewis Alfred Coser. Based on the finding and the theoretical analysis shows the conflict between families in which their soil is taken by the toll road building project. They receive misdistribution of the indemnity. Some of them receive 30 million and 20 million and some of them receive 10 million. The other reason of the conflict is caused by the existence of Wakaf of some objects. Some of them does not agree with the movement of wakaf objects. Consequently, it causes the conflict between families. However, the conflict affects some point of the society. Some of them are: (a) decreasing of harmony of the families, (b) no good relationship (silaturahmi) between families and (c) wresting the movement of their ancestor churchyard. The place of the grandmother cemetery and grandfather cemetery are different. One of them is moved to their own area and the other one is moved to the area prepared by the government. The families who experience the conflict is the family of Sir. Sekerto. The conflict between Mistar and the brother of Sun. Key word: Conflict, family, land acquisition, toll roads

Detail Jurnal