Detail Karya Ilmiah

  • Peran Ibu Rumah Tangga PSK Dalam Membentuk Kepribadian Anak
    Penulis : Mutachul Alif Bathin
    Dosen Pembimbing I : Hisnuddin Lubis, S.Sos., MA
    Dosen Pembimbing II :
    Abstraksi

    ABSTRAK Mutachul Alif Bathin, 140521100002. Peran Ibu Rumah Tangga PSK Dalam Membentuk Kepribadian Anak (Studi Kasus Pada Keluarga PSK Di Desa Klubuk Kecamatan Kabuh Kabupaten Jombang) Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Peran dari seorang ibu rumah tangga yang sekaligus menjadi seorang PSK. Menjadi seorang PSK merupakan sebuah pekerjaan yang diniliai negative dimata masyarakat. Hal ini lah menjadi berbeda dari yang lain dimana seorang PSK tetap menjalankan tugasnya menjadi seorang ibu rumah tangga. Untuk menjalankan tugasnya dalam membentuk sebuah kepribadian anak seorang ibu yang juga menjadi seorang PSK tidaklah mudah karena sang anak akan tumbuh didalam sebuah masyarakat akan sering mendapatkan sebuah perlakuan yang kurang baik dari teman-temannya. Untuk mempunyai sebuah mental yang baik seorang anak harus melalui beberapa proses agar bisa hidup didalam sebuah masyarakat. Disini seseorang yang menjadi ibu rumah tangga sekaligus menjadi seorang PSK tetap membesarkan anaknya seperti pada umumnya yaitu seorang ibu yang rela mencari uang dengan cara menjadi seorang PSK untuk kebutuhan hidupnya sehari-hari dan biaya untuk sekolah sang anak. Dalam penelitian ini peneliti menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif dengan pendekatan studi kasus yang berguna untuk menggambarkan secara jelas peran dari seorang ibu rumah tangga PSK dalam Membentuk Kepribadian anak yang menjadi informan penelitian ini. Teknik pemilihan data yang yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan teknik purposive sampling. Sumber data dari penelitian ini menggunakan reduksi data, kategorisasi dan penarikan kesimpulan. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini dilakukan dengan observasi, wawancara serta dokumentasi. Serta untuk memeriksa keabsahan data menggunakan triangulasi sumber. Hasil penelitian menunjukan bahwa untuk mengetahui peran ibu rumah tangga PSK dalam membentuk kepribadian anak, Meskipun dengan menjadi seorang PSK seorang ibu tetap menjalankan perannya sebagai ibu rumah tangga pada umumnya yaitu tetap menjadi seorang ibu yang baik bagi anaknya. Kata Kunci : Peran Ibu Rumah Tangga PSK, Kepribadian Anak

    Abstraction

    ABSTRACT Mutachul Alif Bathin, 140521100002. Role of Sex Workers in Forming Children's Personality (Case Study in Sex Worker Families in Klubuk Vilage, Kabuh District, Jombang Regency) This study purpose to know the role of a housewife who is also a prostitute.Being a prostitute is a job which is have negative value in the eyes of the many people.This is different from the others where Sex Workers still continue to carry out their duties to become a housewife. To carry out their duties in forming a child's personality to be a mother who also becomes a prostitute not be easy because it will have children who will got many bad treatment from friends.To have a good mentality a child must go through several processes in order to live in a society. Here a person who is a housewife and a prostitute too keeps raising her as in general, namely a mother who is willing to get a money with becoming a prostitute for her daily expenses and costs for her child's schooling. In this study, researchers used a descriptive qualitative research method with a case study approach that was useful to clearly identify the role of a Sex Workers housewife in forming the personality of children who became the informants of this study.The data selection technique in this study used purposive sampling technique.Sources of data from this study used data reduction, categorization and reduction of conclusions.Data collection techniques in this study have been conducted, interviews and documentation. And to check the validity of the data using source triangulation. The results showed that to know the role of Sex Worker housewifes in forming children's personality, even though being a prostitute a mother still carries out her role as a housewife in general remains a good mother for her child. Keywords : Role of Sex Workers, Children's Personality

Detail Jurnal