Detail Karya Ilmiah

  • Rancang Bangun Papan Informasi Videotron Menggunakan Modul LED RGB P10
    Penulis : Koko Setiyono
    Dosen Pembimbing I : Riza Alfita, S.T., M.T.
    Dosen Pembimbing II :Achmad Fiqhi Ibadillah, S.T., M.Sc
    Abstraksi

    Dalam perkembangan teknologi yang semakin maju, mendorong perkembangan media informasi semakin beragam. Saat ini Videotron dapat menjadi salah satu media informasi yang banyak dipakai.Videotron adalah alat yang berfungsi menampilkan sebuah iklan, video, gambar ataupun informasi dengan memanfaatkan teknologi LED yang bersifat formal atau non formal. Pemanfaatan Videotron biasanya dipasang di pinggiran jalan raya,gedung, maupun supermarket yang biasanya digunakan sebagai media informasi maupun promosi. Videotron merupakan sebuah teknologi terobosan terbaru dalam dunia visual yang berfungsi untuk menampilkan gambar maupun video. Dalam penyebutan ,Videotron memiliki banyak sebutan mulai dari LED display, LED screen,Digital Visual Advertising dan LED screen billboard. Videotron menggunakan teknologi susunan LED (Light Emitting Diode) yang terdiri dari modul display yang dapat dibentuk ke berbagai ukuran. Walaupun teknologi yang digunakan sama akan tetapi Videotron dapat dikategorikan untuk berbagai kebutuhan. Microcontroller adalah sebuah komponen atau alat pengontrol atau pengendali yang berkuran mikro / kecil. Microcontroller biasanya berupa chip yang berfungsi sebagai otak dari rangkaian yang dibuat untuk menjalankan sebuah alat. Microcontroller TF-QS2N adalah salah satu jenis kontroler yang umum digunakan dalam pembuatan Videotron, dimana kontroler tipe sudah support dengan panel LED P10 RGB dan tergolong mudah dalam pngaturan tampilan karena tidak menggunakan sistem codding. Microcontrolller TF-QS2N memiliki kapasitas memori 128 Mb Kata Kunci : Videotron, Microcontroller TF-QS2N,Power LED.

    Abstraction

    In the development of increasingly advanced technology, encouraging the development of increasingly diverse information media. Currently Videotron can be one of the most widely used information media. Videotron is a tool that functions to display an advertisement, video, image or information by using LED technology that is formal or informal. Utilization of Videotron is usually installed on the edge of highways, buildings, and supermarkets that are usually used as a medium of information and promotion. Videotron is a breakthrough technology in the visual world that functions to display images and videos. In mentioning, Videotron has many names ranging from LED displays, LED screens, Digital Visual Advertising and LED screen billboards. Videotron uses LED (Light Emitting Diode) array technology which consists of display modules that can be formed into various sizes. Although the technology used is the same, but Videotron can be categorized for various needs. Microcontroller is a component or device that has small form. Microcontroller is usually a chip that functions as the brain of the circuit that is made to run a device. TF-QS2N microcontroller is one type of controller that is commonly used in making Videotron, where the type controller already supports the P10 RGB LED panel and is quite easy in the display settings because it does not use a codding system. TF-QS2N microcontroller has 128 Mb of memory capacity. Keywords: Videotron, TF-QS2N Microcontroller, Power LED.

Detail Jurnal