Detail Karya Ilmiah

  • Implementasi aplikasi powerled pada papan informasi videotron menggunakan modul led rgb p10
    Penulis : Ansar Dwi Septiyanto
    Dosen Pembimbing I : Achmad Ubaidillah Ms, S. T., M. T
    Dosen Pembimbing II :Miftachul Ulum, S. T., M. T
    Abstraksi

    Semakin pesatnya perkembangan Videotron saat ini, Videotron dapat menjadi sala satu media informasi yang banyak dipakai.Videotron adalah alat yang berfungsi menampilkan sebuah iklan, video, gambar ataupun informasi dengan memanfaatkan teknologi LED yang bersifat formal atau non formal. Pemanfaatan Videotron biasanya dipasang di pinggiran jalan raya,gedung, maupun supermarket yang biasanya digunakan sebagai media informasi maupun promosi. Videotron merupakan sebuah teknologi terobosan terbaru dalam dunia visual yang berfungsi untuk menampilkan gambar maupun video. Dalam penyebutan ,videotron memiliki banyak sebutan mulai dari LED display, LED screen,Digital Visual Advertising dan LED screen billboard. Videotron menggunakan teknologi susunan LED (Light Emitting Diode) yang terdiri dari modul display yang dapat dibentuk ke berbagai ukuran. Walaupun teknologi yang digunakan sama akan tetapi videotron dapat dikategorikan untuk berbagai kebutuhan. Mikrokontroler sebuah komponen atau alat pengontrol atau pengendali yang berkuran mikro. Mikrokontroler biasanya berupa chip yang berfungsi sebagai otak dari rangkaian yang dibuat untuk menjalankan sebuah alat.

    Abstraction

    The more rapid development of Videotron today, Videotron can become one of the most widely used information media. Videootron is a tool that functions to display an advertisement, video, image or information by utilizing LED technology that is formal or non-formal. Utilization of Videotron is usually installed on the edge of highways, buildings, and supermarkets that are usually used as a medium of information and promotion. Videotron is a breakthrough technology in the visual world that functions to display images and videos. In mentioning, videotron has many names ranging from LED displays, LED screens, Digital Visual Advertising and LED billboard screens. Videotron uses LED (Light Emitting Diode) array technology which consists of display modules that can be formed into various sizes. Although the technology used is the same, but videotron can be categorized for various needs. Microcontroller is a component or device that is microcomputer control. Microcontroller is usually a chip that functions as the brain of the circuit that is made to run a device.

Detail Jurnal